BREAKING NEWS

Jumat, 12 Februari 2021

Bupati Balangan Letakan Batu Pertama Pembangunan Pendidikan Islam Terpadu

PARINGIN- Bupati Balangan, Ansharuddin lakukan peletakan batu pertama pembangunan Pendidikan Islam Terpadu SD/SMP atau pondok pesantren, bertempat dibelakang Mesjid Al-Akbar Kabupaten Balangan, Kamis (11/2/2021).

Ansharuddin menuturkan total dana tukar guling dari PT Adaro Indonesia untuk pembangunan Pendidikan Islam Terpadu tahap ketiga ini sekitar Rp34 Miliar.

Ia mengatakan, setelah berdirinya nanti Pendidikan Islam Terpadu tersebut, pihaknya akan bekerja sama dengan pondok pesantren yang ada di Jaro Kabupaten Tabalong.

"Diharapkan tempat itu dapat menjadi wadah untuk pembangunan akhlak terutama bagi generasi muda," ujarnya.

Ia menambahkan, dana tukar guling itu nantinya juga akan digunakan untuk beberapa pembangunan kedepan di wilayah Kabupaten Balangan.

"Yang segera akan dibangun ini pertama pendidikan islam terpadu yang ada dibelakang Mesjid Al-Akbar, bundaran di pusat kota, kemudian pengurukan dibelakang Pasar Adaro, trotoar, perbaikan stadion olahraga dibelakang Taman Budaya, dan membangun wisma disamping Mayang Maurai," ujarnya.

Disamping itu, Government Relation Departemen Head PT. Adaro Indonesia, Rinaldi Kurniawan, menerangkan total luasan yang akan dibangun sebanyak tiga komplek, akan tetapi kesempatan dalam tukar menukar ini yang bisa dibangun hanya satu komplek saja.

Adapun untuk pembangunan Pendidikan Islam Terpadu ini juga dilengkapi dengan infrastruktur pendukung seperti ruang guru, ruang laboratorium komputer, perpustakaan, aula, dan fasilitas lainnya.

Rinaldi menyatakan untuk dana tukar menukar ini digunakan hanya ditahap pertama dengan ruangan yang berisikan dua tingkat sedangkan untuk tahap kedua dan ketiga tidak menggunakan dana tukar guling.

"Besaran biaya yang digunakan untuk tahap pertama lebih kurang sekitar Rp3 miliar, target untuk konstruksi fisik sekitar 6 bulan, nanti masa perawatannya 3 bulan, jadi untuk keseluruhan 9 bulan baru bisa kita serah terimakan," tutupnya. (nanda/din/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes