BREAKING NEWS

Kamis, 25 Februari 2021

Komisi III minta Pemkab berikan perahu karet bermotor didaerah langganan banjir dan pembersihan sampah kayu dialiran sungai

BARABAI- Ketua Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Abdul Rahman AZ meminta kepada pemerintah daerah melalui dinas terkait agar memberikan perahu karet bermotor di tiap-tiap daerah atau kecamatan yang menjadi langganan banjir.

"Kita meminta kepada pemerintah daerah agar memberikan perahu karet bermotor didaerah yang menjadi langganan banjir, minimal 2 unit di masing-masing kecamatan," ucap Abdul Rahman AZ pada saat rapat Komisi III bersama dinas terkait tentang pasca banjir di Barabai, Kamis (25/02/2021).

Wakil Ketua Komisi III DPRD HST, Erwin Jecky Silalahi, menambahkan bahwa pihaknya juga meminta kepada pemerintah daerah untuk melakukan pembersihan sampah-sampah kayu yang ada dialiran sungai.

"Kami meminta agar pemerintah daerah untuk melakukan pembersihan sampah-sampah kayu dialiran sungai," ujar Erwin.
Ditambahkan Erwin, pembersihan sampah-sampah kayu dialiran sungai ini hendaknya dilakukan secara bergotong royong dengan bekerjasama dengan stakeholder lainnya.

"Harapan kita pembersihan sampah-sampah kayu dialiran sungai ini dilakukan dari sungai hantakan," jelasnya. (hen/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes