BREAKING NEWS

Kamis, 01 Juli 2021

Polres HST Ikuti Upacara Hari Bhayangkara Ke-75 Secara Virtual

BARABAI- Polres Hulu Sungai Tengah, Polda Kalimantan Selatan, ikuti Upacara Webinar Hari Bhayangkara ke-75, di Ruang Vicon Rupatama Polres HST, Kamis (01/07/2021).

Kegiatan tersebut diikuti Kapolres HST, Bupati HST, Wakil Bupati HST, Ketua DPRD HST, Dandim 1002/Barabai, Danyon 621/M diwakili Dankima Yonif 621/M, Kepala Kejaksaan Negeri Barabai, dan Kepala Rutan Kelas II Barabai, serta Ketua Pengadilan Negeri Barabai.

Bertindak sebagai inspektur upacara Presiden RI Ir. H. Joko Widodo dari Istana Negara Jakarta, yang diikuti Kapolri, Panglima TNI, jajaran menteri dari kantor masing-masing, dan jajaran Polda, serta Polres se-Indonesia.

Dalam sambutannya, Presiden Republik Indonesia Joko Widodo mengucapkan selamat HUT Bhayangkara ke-75 tahun. Ia berharap Polri dan jajaran dapat terus bekerja optimal dalam menjaga keamanan dan ketertiban negara terutama dalam menghadapi ancaman dalam negeri.
Ia juga menyampaikan, ucapan terimakasih atas kerja keras Polri dan jajaran terus berjuang dalam menghadapi pandemi virus COVID-19 di Indonesia.

Pada kesempatan tersebut, dilakukan pemberian reward oleh Kapolres HST kepada anggota Bhabinkamtibmas Desa Mandingin Kecamatan Barabai, Kabupaten HST, Aiptu Nanang Purnomo.
Hal itu atas terlaksananya sinergitas yang mantap antara TNI-Polri dan pihak terkait dalam upaya percepatan pemulihan pasca bencana banjir Kabupaten HST Tahun 2021.

Acara syukuran HUT Bhayangkara yang digelar sederhana tersebut dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan COVID-19. (hum/hen/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes