BREAKING NEWS

Rabu, 29 September 2021

DPRD Bartim Minta Kualitas Pembangunan Infrastruktur Tetap Diperhatikan

TAMIANG LAYANG- Ketua DPRD Barito Timur, Nur Sulistio meminta Dinas PUPR Perkim agar tetap memperhatikan kualitas pembangunan maupun pemeliharaan infrastruktur seperti jalan dan jembatan saat memasuki musim hujan.

"Meski kondisi alam saat ini kurang mendukung akibat musim hujan, namun kami meminta Dinas PUPR Perkim dan kontraktor agar tetap menjaga kualitas pekerjaan sesuai dengan ketentuan," ujar Nur Sulistio saat diwawancarai usai rapat kerja dengan Dinas PUPR Perkim, Rabu (29/9/2021).

Ia menjelaskan, pelaksanaan rapat kerja sesuai salah satu fungsi DPRD yakni melakukan pengawasan supaya kegiatan pembangunan berjalan lancar dan tidak ada yang tidak terlaksana, mengingat saat ini sudah memasuki bulan September dengan curah hujan yang mulai tinggi.

"Tadi saat rapat kerja Dinas PUPR Perkim memastikan semua program kegiatan yang tertuang dalam APBD tahun anggaran 2021 akan terlaksana," terang Nur Sulistio.

Menurutnya, pembangunan jalan dan jembatan, datanya sudah disampaikan ke DPRD dan sudah banyak yang dilaksanakan, ada yang 50 persen dan ada yang sudah tuntas 100 persen.

Nur Sulistio mengungkapkan, dana Belanja Tak Terduga (BTT) juga sudah disiapkan sesuai dengan arahan dari Pemerintah Pusat untuk penanganan pandemi serta mengantisipasi musibah dan bencana.

"Kami berharap keluhan-keluhan masyarakat yang berkaitan dengan kebutuhan wajib misalnya seperti jalan dan jembatan yang runtuh akibat banjir atau bencana alam lainnya agar segera direspon dengan melakukan perbaikan menggunakan dana BTT," demikian Nur Sulistio. (zi/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes