BREAKING NEWS

Senin, 15 November 2021

Bhabinkamtibmas Bulayak Bantu Warga Menyeberang Sungai


BARABAI- Pemolisian masyarakat (Polmas) merupakan salah satu kegiatan pokok  Bhabinkamtibmas dalam upaya menjalin hubungan emosional antara masyarakat dan Polisi, khususnya Bhabinkamtibmas.

Dengan adanya hubungan emosional tersebut, diharapkan peran serta masyarakat dalam kamtibmas akan meningkat.

Kegiatan Polmas oleh Bhabinkamtibmas mencakup semua kegiatan sosial masyarakat dilingkup wilayah tugas binaannya.

Dalam melaksanakan fungsi Polmas tersebut, menghadapi curah hujan yang semakin meningkat di wilayah Kabupaten HST, Bhabinkamtibmas Bulayak Polsek Hantakan, Polres HST Bripka Riri Herlianto membantu warga Patikalain menyebrang sungai penghubung dari Murung B menuju Desa Patikalain yang terputus, Senin (15/11/2021).

Kapolres HST AKBP Sigit Hariyadi, S.I.K , M.H melalui Kasi Humas IPTU Soebagiyo menyampaikan, menghadapi curah hujan yang semakin meningkat dan untuk antisipasi serta meminimalisir banjir, perlu kerja sama dan sinergi seluruh elemen di masyarakat.

"Bhabinkamtibmas di tuntut mampu menciptakan terjalinnya hubungan emosional antara polisi dan masyarakat, sehingga akan tumbuh rasa kepedulian sosial untuk menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat," ungkapnya. (hms/hen/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes