BREAKING NEWS

Selasa, 19 Juli 2022

Kembali Digelar Sidang Perdata Terkait Polemik Plasma Sawit

MARABAHAN- Kembali, Pengadilan Negeri  Marabahan menggelar sidang perdata yang kesekian kalinya, dengan agenda yang sama. Yaitu pembuktian berkas antara pihak penggugat dan pihak tergugat menghadirkan saksi, Selasa (19/7).

Sidang gugatan perdata yang digelar di Pengadilan Negeri Marabahan ini, atas gugatan dari pihak KUD Markati Jaya yang merupakan perwakilan dari petani plasma sawit di 3 wilayah Desa Kecamatan Wanaraya, Kabupaten Batola.

Sebanyak 542 anggota plasma tersebar pada 3 desa wilayah Kecamatan Wanaraya. Diantaranya Desa Surya Kanta, Sumber Rahayu, dan Desa Dwipasari.

Adapun gugatan mereka dilakukan di Pengadilan Negeri Marabahan, pada pihak perusahaan perkebunan kelapa sawit PT AW (Anugerah Wattiendo) yang berada di wilayah Kecamatan Wanaraya, Kabupaten Batola.

Sidang Perdata yang digelar kesekian kalinya dengan agenda pembuktian dari kedua belah pihak antara pihak tergugat dan penggugat, dipimpin majelis hakim Yeni Eko Purwaningsih S.H., M.Hum.

Kuasa Hukum pihak tergugat PT AW, Giyanto, mengatakan dalam agenda pembuktian ini yang mana masing-masing pihak menyerahkan bukti berupa berkas.

"Kami sebagai pihak tergugat akan menjawab  pembuktian dari pihak penggugat, pada agenda kesimpulan meskipun pihak penggugat menghadirkan saksi," jelasnya Giyanto.

Sementara itu, Kuasa Hukum Penggugat, Ricky Teguh, mengungkapkan sidang hari ini masih dalam agenda pembuktian alat bukti surat dari sejumlah pihak diantaranya ada dari Bank BNI.

"Dalam sidang perdata hari ini, kami tidak hanya mengajukan penambahan bukti berupa berkas,juga ada 2 orang saksi yang kami  hadirkan kembali dalam persidangan," ujarnya.

Dalam kehadiran 2 orang saksi tersebut dari mantan karyawan perusahaan PT AW dan warga setempat menjelaskan sesuai fakta kondisi lahan perkebunan plasma. Yakni tentang lahan yang tergarap dan tertanam serta kebun tidak terawat pada saat saksi masih bekerja di lahan. (ahm/hru/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes