BREAKING NEWS

Pemprov Kalsel

Wakil Rakyat

Pemkab Batola

Jumat, 28 Maret 2025

Pemprov Kalteng Gelar Pasar Murah di Muara Teweh Barito Utara

MUARA TEWEH- Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kalteng menggelar pasar murah di halaman Kantor Perum Bulog Muara Teweh, Jum'at (28/3/2025). 

Acar yang dibuka secara resmi oleh Gubernur Kalteng, H Agustiar Sabran secara zoom meeting ini merupakan bagian dari program strategis dan prioritas Pemprov Kalteng untuk pengendalian harga bahan pokok dan inflasi di Kalimantan Tengah.

Pasar murah ini dihadiri oleh Pj Bupati Barito Utara, Muhlis, Dandim 1013 Muara Teweh, Letkol Inf Agussalim Tuo, Kapolres Barito Utara AKBP Singgih Febiyanto, Ketua Komisi II DPRD H Taufik Nugraha, Asisten Sekda, Staf Ahli Bupati, Kepala Organisasi Perangkat Daerah, dan masyarakat yang antusias menyambut program ini.

Plt. Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kalimantan Tengah, Rangga Lesmana, menyampaikan, bahwa kegiatan pasar murah ini menyasar 1.432 desa di Kalimantan Tengah dan akan berlangsung sebelum dan sesudah lebaran. 

"Harga per paket yang disediakan adalah Rp128.500, namun mendapat subsidi dari Pemprov sebesar Rp113.500, sehingga masyarakat hanya perlu menebus dengan harga Rp15.000 saja," ungkap Rangga.

Ia juga mengagakan, bahwa Kalimantan Tengah saat ini menjadi salah satu provinsi dengan pengendalian inflasi terbaik di Indonesia. 

"Sejak tahun 2024 hingga saat ini, Kalteng konsisten masuk dalam 10 besar provinsi dengan pengendalian inflasi terbaik. Pertumbuhan ekonomi Kalteng pada akhir triwulan tahun 2024 mencapai 4,46%," tambahnya.

Rangga menjelaskan, bahwa program ini memberikan dampak langsung tidak hanya bagi masyarakat, tetapi juga bagi petani dan distributor lokal di Kalteng. 

"Untuk memastikan program ini berjalan lancar, Pemprov bersinergi dengan TNI, Polri, pemerintah desa, Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan organisasi masyarakat," katanya.

Sementara itu, Pj Bupati Barito Utara, Muhlis, menyampaikan apresiasi atas program pasar murah ini. 

"Kami sangat berterima kasih kepada Pemprov Kalteng, khususnya Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kalteng, atas terselenggaranya pasar murah ini karena sangat membantu masyarakat dalam mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau, terutama menjelang lebaran," ujar Muhlis.

Muhlis berharap, program ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Barito Utara. 

"Dengan kebijakan strategis dari Bapak Gubernur, kami optimis tren positif ini bisa terus berlanjut untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kalteng," demikian Muhlis. (dsk/my/jp).

Asisten II Murung Raya Resmikan Indomaret Fresh di Puruk Cahu

PURUK CAHU- Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Mura, Yulianus meresmikan Indomaret fresh pertama di Murung Raya, Jum'at (28/03/2025).

Dalam sambutannya Asisten II Yulianus, menyampaikan, bahwa kehadiran Indomaret Fresh di Puruk Cahu merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan pelayanan dan kenyamanan masyarakat dalam berbelanja.

"Kami berharap dengan adanya Indomaret Fresh ini, masyarakat dapat menikmati pelayanan yang lebih baik dan lebih nyaman dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari," ujarnya.

Yulianus menegaskan, bahwa pemerintah daerah akan terus mendukung pengembangan usaha di Murung Raya sebagai bagian dari upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

"Kami akan terus mendukung dan membantu pengembangan usaha di Murung Raya, sehingga dapat memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat, terutama dalam menciptakan peluang ekonomi baru," katanya.

Yulianus berharap, Indomaret Fresh dapat berperan dalam memberikan manfaat bagi masyarakat kecil, termasuk dengan menghadirkan program-program yang mendukung ekonomi lokal.

"Kami berharap Indomaret Fresh dapat memberikan layanan terbaik bagi masyarakat, serta turut berkontribusi bagi masyarakat kecil. Misalnya, dengan menghadirkan program seperti pasar murah, terutama di bulan Ramadan ini, agar masyarakat dapat memperoleh kebutuhan pokok dengan harga yang lebih terjangkau," tambahnya.

Peresmian Indomaret Fresh ini dihadiri oleh sejumlah pejabat daerah, perwakilan manajemen Indomaret, serta masyarakat setempat yang turut antusias menyambut kehadiran gerai ritel modern tersebut. 

Dengan adanya Indomaret Fresh di Puruk Cahu, diharapkan akses masyarakat terhadap produk-produk kebutuhan harian semakin mudah dan nyaman. (maya/jp). 

Sekretariat DPRD Batola Ucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H


JURNALISPOST.ONLINE-Sekretariat DPRD Kabupaten Barito Kuala mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M.

"Mohon Maaf Lahir dan Batin"

DPRD Batola Ucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H


JURNALISPOST.ONLINE-Pimpinan dan seluruh anggota Dewan Perwakilanan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M.

"Mohon Maaf Lahir dan Batin"

Dinas Kesehatan Balangan Ucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H


JURNALISPOST.ONLINE-Dinas Kesehatan Kabupaten Balangan mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M.

"Mohon Maaf Lahir dan Batin"

Dinas PUPR Tabalong Ucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H


JURNALISPOST.ONLINE-Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Tabalong mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M.

"Mohon Maaf Lahir dan Batin"

Dinas PUPRPKP Balangan Ucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H


JURNALISPOST.ONLINE- Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Pemukiman (PUPRPKP) Kabupaten Balangan mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M.

"Mohon Maaf Lahir dan Batin"

BPKAD Banjarmasin Ucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H


JURNALISPOST.ONLINE-Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Banjarmasin mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M.

"Mohon Maaf Lahir dan Batin"

BPKAD Batola Ucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H


JURNALISPOST.ONLINE-Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Barito Kuala mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M.

"Mohon Maaf Lahir dan Batin"

Dinas Pendidikan Batola Ucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H


JURNALISPOST.ONLINE-Dinas Pendidikan Kabupaten Barito Kuala mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M.

"Mohon Maaf Lahir dan Batin"

Dinas PERKIM Batola Ucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H


JURNALISPOST.ONLINE-Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (PERKIM) Kabupaten Barito Kuala mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M.

"Mohon Maaf Lahir dan Batin"

Kementrian Agama Batola Ucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H


JURNALISPOST.ONLINE-Kantor Kementrian Agama Kabupaten Barito Kuala mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M.

"Mohon Maaf Lahir dan Batin"

Dinas Pekerjaan Umum dan Kawasan Permukiman Kapuas Ucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H


JURNALISPOST.ONLINE-Dinas Pekerjaan Umum dan Kawasan Permukiman Kabupaten Kapuas mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M.

"Mohon Maaf Lahir dan Batin"

Dinas PUPR Kapuas Ucapkan Selamat Hari Jadi ke-219 Kota Kuala Kapuas dan HUT ke-74 Kabupaten Kapuas


JURNALISPOST.ONLINE-Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Kapuas mengucapkan selamat memperingati Hari Jadi ke-219 kota Kuala Kapuas dan HUT Ke-74 Pemerintah Kabupaten Kapuas pada 21 Maret 2025

Kamis, 27 Maret 2025

Pastikan Ketersediaan Bapok Jelang Lebaran, Wabup Barito Timur Blusukan ke Pasar

TAMIANG LAYANG- Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Pemerintah Kabupaten Barito Timur bergerak cepat memastikan masyarakat dapat merayakan lebaran dengan aman dan nyaman. 

Oleh karena itu, Wakil Bupati Bartim, Adi Mula Nakalelu turun langsung ke Pasar Toemenggong Djaya Karti Tamiang Layang. Ia bersama Istri blusukan guna mengecek ketersediaan dan stabilitas harga bahan pokok.

Dalam kegiatan ini, Wabup turut didampingi oleh para Asisten, Staf Ahli, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Pelaksana BPBD dan Damkar, Dinas Perhubungan, Satpol PP, Camat Dusun Timur, serta unsur TNI dan Polri. 

Selain bahan pokok, pengecekan juga dilakukan terhadap stok Bahan Bakar Minyak (BBM) dan gas LPG 3 kg yang menjadi kebutuhan utama masyarakat.

Asisten I Setda Barito Timur, Ari Panan P. Lelu, menjelaskan, bahwa kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari Rakor se-Kalimantan Tengah yang dipimpin Gubernur Kalteng pada Rabu, 26 Maret 2025. 

Pemkab Bartim menindaklanjutinya dengan melakukan inspeksi langsung ke lapangan guna memastikan kesiapan menyambut Lebaran dan arus mudik.

Selain pasar dan bahan pokok, pengecekan juga mencakup kesiapan layanan di RSUD Tamiang Layang, PLN, dan PDAM. 

"Wakil Bupati memastikan bahan pokok tersedia dengan harga yang stabil. Petugas RSUD, PLN, dan PDAM juga sudah diatur untuk tetap memberikan pelayanan selama masa libur Lebaran dan arus mudik,” ujar Ari Panan.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Wabup Bartim, didampingi jajaran terkait. Pemeriksaan lapangan ini akan berlanjut pada Sabtu malam, 28 Maret 2025, dengan agenda sosialisasi himbauan mudik aman dan nyaman. 

Kegiatan tersebut akan dilaksanakan di depan Kantor Bupati Bartim mulai pukul 21.00 hingga 24.00 WIB, dengan sasaran kendaraan umum, pribadi, angkutan barang, dan travel.

Langkah ini, lanjut Ari Panan, merupakan bentuk komitmen Pemkab Bartim dalam menjaga stabilitas kebutuhan masyarakat serta memastikan kelancaran arus mudik dan perayaan Idul Fitri di wilayah Barito Timur. (iwn/jp). 

Hj Fathul Jannah Lantik Pj Ketua TP-PKK Kota Banjarbaru Hj Elysa Resturini Subhan Noor Yaumil

BANJARBARU- Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kalimantan Selatan, Hj Fathul Jannah melantik secara resmi Hj Elysa Resturini Subhan Noor Yaumil sebagai Penjabat (Pj) Ketua TP-PKK Kota Banjarbaru dan Ketua Tim Pembina Posyandu Kota Banjarbaru.

Acara pelantikan berlangsung khidmat di Gedung DR. KH. Idham Chalid, Banjarbaru, Kamis (27/3/2025) sore.

Pelantikan ini didasarkan pada Keputusan Ketua TP PKK Kalsel Nomor 02/KORP/PKK.PROVINSI/III/2025, yang menetapkan pemberhentian Vivi Mar’i Zubedi Mufti Arifin dan pengangkatan Hj Elysa Resturini sebagai penggantinya.

Prosesi pelantikan diawali dengan pembacaan kata-kata pelantikan, diikuti dengan penyematan pin Pembina Posyandu, menandai pengukuhan resmi jabatan baru tersebut.

Dalam keterangannya, Hj Fathul Jannah menyampaikan harapannya agar Hj Elysa Resturini dapat menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab dan dedikasi.

"Saya percaya bahwa Ibu akan melaksanakan tugas dan tanggung jawab ini dengan sebaik-baiknya, dengan penuh amanah, dedikasi, serta semangat pengabdian kepada masyarakat dan keluarga di Kota Banjarbaru. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan bimbingan, kemudahan, dan keberkahan dalam menjalankan tugas ini,” ujarnya.

Acara pelantikan ini dihadiri oleh jajaran pengurus TP-PKK Provinsi Kalimantan Selatan dan berbagai pihak terkait yang mendukung program pemberdayaan keluarga dan posyandu di Kota Banjarbaru.

Pelantikan ini menandai awal dari babak baru dalam upaya peningkatan kesejahteraan keluarga dan pelayanan posyandu di Kota Banjarbaru. Dengan harapan dapat membawa dampak positif bagi masyarakat setempat. (rfq/iwn/jp). 

Hj Fathul Jannah Pimpin Rakor PKK Mantapkan Kesiapan Lomba Tim Pembina Posyandu Tingkat Nasional

BANJARMASIN- Tim Penggerak PKK Provinsi Kalimantan Selatan terus memantapkan persiapannya dengan menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) guna mengikuti Lomba Tim Pembina Posyandu Tingkat Nasional.

Rakor yang berlangsung di Taman Muhibbin 232 rumah kediaman Gubernur Kalsel, Kamis (27/3/2025), ini dipimpin langsung oleh Ketua TP PKK Kalsel, Hj Fathul Jannah Muhidin, yang diikuti sejumlah kepala SOPD dilingkungan pemerintah provinsi Kalimantan Selatan.

Dalam pertemuan tersebut, Hj Fathul Jannah menekankan pentingnya koordinasi antar SOPD guna memperkuat pembentukan posyandu yang mengacu pada enam Standar Pelayanan Minimal (SPM).

"Alhamdulillah, hari ini kami telah membahas berbagai hal terkait kepengurusan yang lebih utama. Harapannya, upaya ini bisa berjalan berkelanjutan dan semakin memperkuat peran Posyandu di Kalsel,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, istri Gubernur Kalsel itu juga menegaskan pentingnya kolaborasi lintas sektor guna memperkuat peran Posyandu sebagai ujung tombak layanan kesehatan masyarakat. 

Ia berharap, hasil rakor ini dapat segera ditindaklanjuti agar persiapan untuk lomba berjalan optimal dan pihaknya menargetkan pelantikan tim pembina posyandu dapat dilakukan setelah lebaran.

"Kami telah berdiskusi terkait kepengurusan yang akan menjadi prioritas utama. Harapannya, langkah-langkah yang disusun dapat berjalan dengan baik dan memberikan dampak positif bagi masyarakat. Dan Insya Allah setelah lebaran ini pelantikannya,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Kelembagaan Masyarakat dan Sosial Dasar Dinas PMD Kalsel, yang juga menjabat sebagai Ketua III Bidang Penguatan Ketahanan Keluarga TP-PPK Provinsi Kalsel, Noor Saufiah, mengungkapkan, bahwa Rakor ini menghasilkan beberapa keputusan strategis, termasuk percepatan pembentukan tim pembina Posyandu yang akan dinilai oleh Kementerian Dalam Negeri di Jakarta.

"Tahap awal yang harus segera dilakukan adalah penyelesaian SK tim pembina Posyandu Provinsi Kalsel, yang nantinya akan ditandatangani oleh bapak Gubernur Kalsel. Setelah itu, tim akan langsung bekerja untuk mempersiapkan lomba,” jelasnya.

Ia menambahkan, setelah pelantikan, tim akan langsung bergerak cepat melakukan berbagai persiapan guna menghadapi penilaian lomba yang akan diselenggarakan oleh Dirjen Pemerintahan Desa.

Untuk diketahui, pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan telah menetapkan para pemenang Pos Pelayanan Terpadu dan Kader Pos Pelayanan Terpadu Berprestasi tingkat Provinsi Kalimantan Selatan Tahun 2024.

Berikut daftar pemenangnya dan akan menjadi wakil Kalimantan Selatan ditingkat nasional.

Pemenang I Posyandu Plamboyan di Desa Gambah Luar HSS, Pemenang II Posyandu Kecipir di desa Mekar Jaya Tanah Bumbu, Pemenang III Posyandu Melati di desa Batuah Kotabaru, Pemenang IV Posyandu Lestari Sungai Miai Banjarmasin, Pemenang V Posyandu Tunah Harapan desa Hantakan HST, dan Pemenang VI Posyandu Plamboyan Desa A Yani Pura Tapin.

Nantinya, juara ini akan menjadi wakil Kalimantan Selatan ditingkat nasional

"Kami menyadari bahwa tim ini masih baru, namun dengan kerja sama dan dukungan dari seluruh pihak terkait, kami optimis bisa memberikan hasil terbaik untuk Kalsel dalam lomba ini,” tutupnya. (md/iwn/jp).

Bupati Eddy Raya dan Wabup Khristianto Yudha Hadiri Buka Puasa Bersama PWI Barsel

BUNTOK- Bupati Barito Selatan, H Eddy Raya Samsuri, mengapresiasi kegiatan buka puasa bersama yang diadakan oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Barsel, sebagai momen mempererat hubungan silaturahmi antara pemerintah daerah dengan insan pers.

Hal tersebut disampaikan Bupati Eddy Raya Samsuri pada acara buka puasa bersama di Kantor PWI Barsel, Kamis (27/3/2025).

H Eddy Raya Samsuri menegaskan, pentingnya kolaborasi yang harmonis antara pemerintah daerah dan media dalam membangun daerah. 

"Kegiatan semacam ini dapat menjadi wadah untuk saling berbagi informasi dan memperkuat hubungan kerjasama," ujar Bupati Barsel.

Bupati juga menyebut, bahwa buka bersama ini tidak hanya sebagai bentuk kebersamaan, tetapi juga sebagai kesempatan untuk mempererat hubungan antara pemerintah dan wartawan dalam menyampaikan informasi yang akurat dan konstruktif kepada masyarakat.

"Ini merupakan kebanggaan bagi kami Pemda. Dengan harapan tahun depan kegiatan seperti ini dapat terlaksana lagi," harapnya.

Ditempat yang sama, Wakil Bupati Barsel, Khristianto Yudha, juga turut menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan buka puasa bersama ini.

"Acara seperti ini sangat penting dalam memperkuat sinergi antara pemerintah dengan media," ujarnya

la berharap, hubungan yang terjalin semakin solid dalam rangka memajukan Kabupaten Barsel dengan lebih baik.

"Saya berharap kerjasama yang baik antara pemerintah dan wartawan terus terjalin, agar kita dapat bersama-sama memberikan informasi yang bermanfaat dan membangun daerah ini lebih baik lagi," harap Khristianto Yudha. 

Sementara itu, Ketua PWI Barsel, Julius M. Sinaga, mengucapkan terima kasih atas kehadiran Bupati dan Wakil Bupati, serta seluruh tamu yang turut meramaikan kegiatan ini.

la menyampaikan, bahwa buka puasa bersama ini dapat menjadi ajang untuk lebih mempererat tali persaudaraan antara antara PWI Barsel dengan pemerintah, serta menjadi sarana bagi seluruh pihak untuk saling mendukung dalam menjalankan tugas dan fungsi masing-masing.

"Kami sangat berterima kasih atas dukungan yang diberikan oleh Pemerintah. Semoga ke depan kerjasama ini semakin kuat dan terus berkembang demi kemajuan Barsel," jelas Ketua PWI Barsel. 

Acara yang dihadiri Dandim 1012 Buntok, Kapolres Bartim, Ketua TP-PKK Barsel, Kepala Organisasi Perangkat Daerah Barsel, tokoh agama dan tokoh masyarakat itu dihiasi dengan tausiyah, do'a bersama, salat berjamaah, serta penyerahan hadiah. (zi/jp). 

Wagub Hasnuryadi Berbuka Puasa Bersama Insan Pers PWI Kalsel

BANJARMASIN- Para insan media cetak, elektronik dan online yang tergabung dalam Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar buka puasa bersama dengan mitra kerja, Kamis (27/03/2025) di Gedung PWI Jalan Pangeran Hidayatullah Banjarmasin Utara, Kota Banjarmasin.

Bukan puasa bertema “Refleksi Ramadan untuk Mewujudkan Karakter Wartawan Profesional dan Berakhlak” ini dihadiri Wakil Gubernur Kalsel Hasnuryadi Sulaiman yang juga mengajak Habib Rifky Alyidrus dari Jakarta.

Turut hadir, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Digital (Kominfodigi) Kalsel, Muhammad Muslim, mantan Ketua PWI Kalsel Faturahman dan sejumlah mitra kerja lainnya.

Dalam wawancaranya, Wagub Hasnuryadi Sulaiman menyampaikan salam hormat Gubernur Kalsel, H Muhidin untuk para insan pers di PWI.

Kemudian, apresiasi yang tinggi juga disampaikan Hasnuryadi atas kegiatan buka puasa bersama ini dan ia mengajak semua pihak untuk saling bersinergi dalam membangun Banua Kalsel.

"Kami semua sangat mengapresiasi kegiatan ini. Mari kita bekerja bersama untuk merangkul semua pihak demi mengabdi dan memajukan Banua,” ujarnya.

Wagub juga menekankan bahwa media memiliki peran penting dalam pembangunan, dan tanpa peran media, masyarakat di Kalsel tidak akan mengetahui berbagai perkembangan pembangunan yang terjadi. 

"Kami secara pribadi menganggap kegiatan ini sebagai sebuah berkah, karena teman-teman media adalah mitra kita dalam memajukan pembangunan di Kalsel,” ucap Hasnuryadi.

Terkait paket bantuan dan tali asih yang berikan Hasnur Group, secara pribadi dikatakan, apa yang diberikan sebuah amanah mendiang kedua orangtuanya agar berbuat baik kepada semua orang, termasuk para wartawan di Kalsel.

Pada kesempatan itu, Wagub Hasnuryadi menyerahkan bantuan 400 Paket Ramadan Hasnur Group untuk anggota PWI Provinsi Kalsel, ditambah pemberian tali asih.

Ketua PWI Kalsel, Zainal Helmie, menyampaikan apresiasi atas kehadiran tokoh muda Banua yang saat ini menjabat sebagai Wakil Gubernur Kalsel yaitu, Hasnuryadi Sulaiman.

Hasnur Group selama ini diketahui banyak membantu kegiatan PWI Kalsel. Di antaranya paket Ramadan yang dilakukan setiap tahun.

Acara buka puasa disisi tausiyah Ustadz Adi Rahman yang mengingatkan agar umat muslim tidak terperdaya dengan hal duniawi, melupakan bekal untuk akherat. Cinta terhadap dunia atau harta, hendaknya tidak menjadikan lupa untuk beribadat kepada Allah SWT.

Selanjutnya, do'a sebelum berbuka dipimpin Habib Rifky Alyidrus dilanjutkan salat maghrib berjamaah, makan bersama, dan ditutup dengan penyerahan cinderamata oleh Ketua PWI Kalsel, Zainal Helmie kepada Wagub Hasnuryadi Sulaiman. (sal/iwn/jp). 

Wakil Ketua DPRD Kalsel Hadiri Pelantikan Pj Wali Kota Banjarbaru

BANJARBARU- Wakil Ketua DPRD Kalimantan Selatan, HM. Alpiya Rakhman, didampingi Sekretaris DPRD Kalsel, Muhammad Jaini, turut menghadiri pelantikan Penjabat (Pj) Wali Kota Banjarbaru, H Subhan Noor Yaumil, di Gedung DR. KH. Idham Chalid, Banjarbaru, Kamis (27/3/2025).

Pelantikan ini dipimpin langsung oleh Gubernur Kalimantan Selatan, H Muhidin, berdasarkan Keputusan Menteri Dalam Negeri RI Nomor 100.2.1.3-2030 Tahun 2025 tentang Pengangkatan Pj Wali Kota Banjarbaru. 

Selain itu, acara ini juga dirangkaikan dengan pelantikan Pj Ketua TP-PKK Kota Banjarbaru oleh Ketua TP-PKK Kalsel, Hj Fathul Jannah.

Atas pelantikan ini, Wakil Ketua DPRD Kalsel, HM. Alpiya Rakhman, menyoroti tantangan yang akan dihadapi oleh Pj Wali Kota Banjarbaru dalam waktu dekat, khususnya terkait pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) pada 19 April mendatang.

"Tanggal 19 April menjadi tantangan bagi Penjabat Wali Kota Banjarbaru yakni, Pemilu Suara Ulang (PSU). Harapan kami PSU nanti berjalan lancar dan aman,” ujarnya.

Senada dengan itu, Muhammad Jaini, juga berharap kepemimpinan Pj Wali Kota Banjarbaru dapat membawa stabilitas dan kemajuan bagi kota tersebut.

Sebelumnya, Gubernur Kalsel, H Muhidin mengucapkan selamat kepada H Subhan Noor Yaumil dan menekankan pentingnya menjalankan amanah sesuai dengan peraturan yang berlaku.

"Semoga amanah ini dapat dijalankan dengan baik, sesuai dengan tugas dan tanggung jawab yang melekat dalam jabatan,” ujar Gubernur.

Bersama Pemerintah Provinsi, DPRD Kalsel berharap, kepemimpinan di Kota Banjarbaru tetap berjalan optimal dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat hingga terpilihnya Wali Kota definitif. (sar/mah/jp). 

Pj Bupati Barito Utara Gelar Buka Puasa Bersama di Rumah Jabatan

MUARA TEWEH- Pj Bupati Barito Utara, Muhlis menggelar buka puasa bersama di Rumah Jabatan Bupati setempat, Kamis (27/03/2025).

Acara tersebut dihadiri oleh unsur FKPD, Pj Ketua TP-PKK, staf ahli, asisten, kepala OPD, pimpinan instansi vertikal, perbankan, perusahaan, BUMN dan BUMD, Ketua MUI, para alim ulama, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama dan tokoh pemuda, serta masyarakat.

"Acara ini untuk mempererat silaturahmi dan kebersamaan antara Pemkab Barito Utara dan masyarakat," ucap Pj Bupati Barito Utara, Muhlis dalam sambutannya. 

Muhlis berharap, suasana yang penuh dengan keakraban diantara Pemkab Barito Utara dan masyarakat terus terjalin dan terbina dengan baik. 

"Harapannya dengan hubungan yang baik ini memudahkan kita Pemkab Barito Utara menyamakan visi dan misi Barito Utara dengan lintas sektoral dan pihak swasta. Hal ini semata-mata kita laksanakan hanya untuk kemajuan Barito Utara yang kita cinta ini," ujarnya. 

Pada kesempatan itu, Pj Bupati Muhlis juga menyampaikan di bulan Ramadan penuh berkah ini mohon maaf apa bila masih terdapat program- program pembangunan yang kurang sesuai. Dengan harapan bapak ibu sekalian. 

"Karena anggaran dana yang dimiliki terbatas sehingga ada beberapa keinginan masyarakat yang tidak dapat terlaksana, tentunya hal ini harus di sikapi dengan arif dan bijaksana serta peran pihak swasta disini juga selalu kami harapkan, yaitu, melalui program-program CSR nya," jelas Muhlis. (dsk/my/jp). 

Wabup Rahmanto Muhiddin Hadiri Buka Puasa Bersama di Kecamatan Tanah Siang Selatan

PURUK CAHU- Wakil Bupati Murung Raya, Rahmanto Muhiddin menghadiri buka puasa bersama di Kecamatan Tanah siang Selatan, Kamis (27/03/2025).

Acara tersebut turut dihadiri Camat Tanah Siang Selatan, Andreas, para Forkopimcam, tokoh agama dan tokoh masyarakat serta tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya Wakil Bupati Mura, Rahmanto Muhiddin, menyampaikan ucapan terima kasih kepada masyarakat Kecamatan Tanah Siang Selatan yang sudah berpartisipasi dalam pelaksanaan Pilkada dan memberikan amanah kepada HEBAT.

"Mari kita membangun Murung Raya ke depan dengan kebersamaan tidak ada lagi perbedaan pilihan, namun yang paling penting kita bersama-sama membangunkan Mura yang lebih sejahtera," ujar Rahmanto.

Rahmanto berharap, agar toleransi antar umat beragama khususnya di Kecamatan Tanah Siang Selatan bisa terjaga dengan baik.

Sementara itu, Camat Tanah Siang Selatan, Andreas, juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua yang telah meluangkan waktu dan bisa hadir dalam kegiatan buka puasa bersama di Kecamatan Tanah Siang Selatan. 

Andreas mengatakan, bahwa kegiatan buka puasa bersama ini rutin dilaksanakan setiap tahun.

"Tujuannya untuk lebih meningkatkan tali silaturahmi, kebersamaan dan sinergisitas dalam pelaksanaan pemerintahan," tutur Andreas.

Pada kesempatan buka puasa bersama tersebut, juga di serahkan secara simbolis 10 bingkisan lebaran kepada para tokoh masyarakat yang ada di Kecamatan Tanah Siang Selatan. (maya/jp). 

Hasil Operasi Jaran Intan, Polres HSS Ungkap Belasan Kasus Motor Curian

KANDANGAN- Polres Hulu Sungai Selatan (HSS) berhasil mengungkap kasus belasan motor curian dan satu mobil hasil Operasi Jaran Intan periode 7 Maret hingga 18 Maret 2025.

Kapolres HSS, AKBP Muhammad Yakin Rusdi menjelaskan, bahwa temuan belasan motor dan sebuah mobil tersebut dari tiga target operasi (TO) dan dua kasus non TO dengan total 5 tersangka. 

TO berupa penggelapan sebuah mobil merk Toyota Avanza putih dengan nomor polisi DA 1142 DH, pencurian dengan pemberatan (Curat) sepeda motor dinas milik bidan desa Honda Revo merah DA 4757 DI, serta penggelapan sepeda motor Scoopy biru DA 6168 KAH.

"Alhamdulillah TO yang berhasil diungkap Satreskrim Polres HSS tahun ini tercapai target 100 persen," Kata Kapolres HSS, AKBP M. Yasin Rusdi di Kandangan, Kamis (27/3/2025). 

Selain itu, kata Kapolres HSS, pihaknya juga berhasil menemukan belasan kendaraan dari penadah yang berhasil diungkap Polres Hulu Sungai Utara dan Polres Tanah Bumbu Polda Kalimantan Selatan.

"Sebanyak lima sepeda motor dari penadah di Polres Tanah Bumbu, dan enam sepeda motor perkara penadah di Polres HSU, dengan barang bukti hasil Operasi Jaran Intan 2025 berupa 3 buah sepeda motor dikembalikan dengan syarat pinjam pakai kepada pemiliknya. Kemudian akan diserahkan sepenuhnya setelah selesai proses persidangan," jelas AKBP M. Yasin Rusdi. (ari/jp). 

Bupati Barito Timur Serahkan LKPD Unaudited Tahun Anggaran 2024

TAMIANG LAYANG- Bupati Barito Timur, Muhammad Yamin, menyerahkan secara resmi Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Unaudited Tahun Anggaran 2024 kepada Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI), Kamis (27/3/2025). 

Penyerahan LKPD ini bersama-sama dengan 5  Kabupaten lainnya di Kalteng yakni, Kabupaten Seruyan, Kotawaringin Timur, Kotawaringin Barat, Lamandau dan  Gunung Mas.

Acara yang berlangsung di Auditorium BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Tengah, Palangka Raya ini menjadi momen penting dalam proses transparansi serta akuntabilitas keuangan daerah.

Penyerahan ini turut dihadiri oleh Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Barito Timur, Misnohartaku, yang juga sebagai Kepala BPKAD Barito Timur, Inspektur Barito Timur, Josmar, serta tim teknis lainnya. 

Langkah ini menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam memastikan laporan keuangan yang akurat dan dapat dipertanggungjawabkan.

Pj Sekda Barito Timur, Misnohartaku, menjelaskan, bahwa penyajian laporan keuangan telah sesuai dengan standar akuntansi pemerintahan yang berlaku. 

Ia menegaskan, bahwa penyerahan LKPD ini telah memenuhi aturan perundang-undangan, dimana laporan keuangan harus disampaikan kepada BPK RI paling lambat tiga bulan setelah tahun anggaran berakhir.

"Kami berharap opini BPK RI atas LKPD Barito Timur Tahun Anggaran 2024 bisa kembali mendapatkan predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Tahun-tahun sebelumnya kita sudah meraih WTP, dan kita optimis tahun ini Bartim kembali mempertahankan capaian tersebut,” ujar Misnohartaku dengan penuh harap.

Sebagai informasi, penyerahan laporan ini merupakan bagian dari tindak lanjut kesiapan Pemerintah Daerah dalam menyampaikan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun 2024 (Unaudited) kepada BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Tengah. (iwn/jp). 

Gubernur H Muhidin Serahkan LKPD Unaudited Tahun Anggaran 2024

BANJARBARU- Gubernur Kalimantan Selatan, H Muhidin serahkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Unaudited Tahun Anggaran 2024.

Didampingi Pj Sekda Provinsi Kalsel, Syarifuddin, penyerahan ini dilaksanakan di Kantor Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Kalsel, di Banjarbaru, Kamis (27/3/2025) siang.

Melalui penyerahan laporan ini, H Muhidin menyampaikan harapan agar selanjutnya proses pemeriksaan oleh BPK dapat berjalan lancar.

"Melalui penyerahan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Unaudited ini, saya berharap seluruh proses pemeriksaan dapat berjalan lancar dan menghasilkan rekomendasi perbaikan yang konkret,” ujar H Muhidin.

Pada kesempatan berhadirnya hampir seluruh kepala daerah dan perwakilan kepala daerah se-Kalsel ini, H Muhidin menegaskan, seruan untuk mewujudkan pemerintahan yang bersih, profesional dan bermartabat.

"Saya ingin menegaskan bahwa transparansi dan akuntabilitas merupakan spirit dan filosofi pelayanan publik. Mari kita wujudkan pemerintahan yang bersih, profesional dan bermartabat, demi kemajuan Kalsel yang kita cintai,” tegas H Muhidin.

H Muhidin juga menyampaikan seruan untuk peningkatan kualitas pelaporan keuangan, dan pengoptimalan sistem pengendalian internal.

"Mari kita tingkatkan kualitas pelaporan dengan memperhatikan standar akuntansi pemerintahan yang berlaku. Juga optimalkan sistem pengendalian internal untuk mencegah penyimpangan dan potensi kerugian keuangan daerah,” seru H Muhidin.

Pada interview usai acara, H Muhidin menyampaikan komitmen bersama seluruh kepala daerah wilayah Kalsel, untuk segera menindaklanjuti temuan-temuan dari hasil pemeriksaan BPK nantinya, atas laporan keuangan yang telah disampaikan hari ini.

"Tadi sudah kita dengar bahwa di tanggal 8 April 2025 nanti laporan yang kita sampaikan hari ini akan mulai diperiksa secara rinci oleh BPK. Mudah-mudahan tidak terlalu banyak ada temuan. Pun ada temuan, kami seluruh kepala daerah di wilayah Kalsel, sepakat untuk segera memperbaiki apabila ada temuan. Insya Allah akan kita benahi bersama,” tutur H Muhidin.

Pada kesempatan yang sama, Kepala BPK Perwakilan Kalsel, Andriyanto, menyampaikan apresiasi dan terima kasihnya atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Unaudited tahun 2024, yang diserahkan tepat waktu.

Selanjutnya ujar Andriyanto, BPK akan mulai melaksanakan pemeriksaan atas laporan ini selama setidaknya 60 hari, untuk kemudian diterbitkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP), yang berisi temuan, kesimpulan dan rekomendasi yang harus ditindaklanjuti.

"Alhamdulillah hari ini telah selesai penyerahan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Unaudited tahun anggaran 2024. Selama 60 hari mulai dari hari ini, paling tidak nanti di tanggal 26 Mei 2025 akan kami serahkan LHP dari kami,” sampainya.

Pemeriksaan laporan keuangan ini ujar Andriyanto, tidak lepas dari tindak lanjut atas temuan di tahun sebelumnya. Dan selama proses pemeriksaan, BPK masih membuka kesempatan untuk perbaikan-perbaikan.

"Masih ada waktu untuk melakukan perbaikan-perbaikan. Harapan kita nanti saat pengambilan kesimpulan atas WTP laporan keuangan pemerintah daerah di wilayah Provinsi Kalsel, seluruhnya bisa mendapatkan predikat wajar,” ujarnya.

Penyerahan laporan ini kemudian diikuti dengan penandatanganan berita acara serah terima, yang diawali oleh Gubernur H Muhidin, dan kemudian dilanjutkan dengan penyerahan dan penandatanganan berita acara serah terima seluruh Kepala Daerah kabupaten/kota, atau yang mewakili, di wilayah Provinsi Kalsel.

Pada kesempatan di penghujung bulan suci Ramadan yang dihadiri hampir seluruh kepala daerah wilayah Kalsel ini, tak lupa Gubernur H Muhidin menyapa dan bersilaturahmi singkat dengan walikota dan para bupati wilayah Kalsel atau yang mewakili.

Terlihat turut berhadir Walikota Banjarmasin, Bupati Barito Kuala, Bupati Hulu Sungai Selatan, Bupati Kotabaru, Bupati Hulu Sungai Utara, Bupati Balangan, Bupati Tabalong, Wakil Bupati Banjar, Wakil Bupati Tanah Laut, Wakil Bupati Tanah Bumbu, Wakil Bupati Hulu Sungai Tengah, Sekda Tapin dan Pj Sekda Banjarbaru. (ran/iwn/jp). 

Aksi Simpatik Dukungan Terhadap RUU TNI, Koramil 01 Terlaga Langsat Bagikan Takjil Gratis

KANDANGAN- Bulan Ramadan menjadi momen istimewa untuk berbagi dan menebar kebaikan dalam semangat kepedulian, Kodim 1003/HSS melalui Koramil 01 Telaga Langsat menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil gratis kepada masyarakat setempat sekaligus sebagai aksi simpati masyarakat mendukung RUU TNI, Kamis (27/03/2025) 

Pembagian takjil ini ditujukan kepada masyarakat sekitar dan yang melintasi Jalan Simpang Tiga Kecamatan Jln. Setia Budi RT. 03 Desa Mandala Kecamatan Telaga Langsat, Kabupaten HSS. 

Acara tersebut dihadiri Danramil 1003-01/Telaga Langsat, Lettu Inf Hendri, Kapolsek Telaga Langsat, Ipda Hari Susanto, Anggota Kodim 1003/HSS, Anggota Polsek Telaga Langsat, Kepala Desa se-}ecamatan Telaga Langsat, aparat desa, Anggota PMK Telaga Langsat, elemen masyarakat dan santri. 

"Berbagi takjil ini merupakan bagian dari upaya Kodim 1003/HSS khususnya wilayah Koramil 01 Telaga Langsat agar tercipta kebersamaan serta menciptakan suasana Ramadan yang penuh kebersamaan dan keberkahan," kata Lettu Inf Hendri, Danramil 01 Telaga Langsat. 

Aksi Simpatik yang dilaksanakan ini mendapat respon positif dan dinilai merupakan sinergitas nyata TNI-Polri bersama elemen masyarakat.

"Masyarakat sangat mendukung terhadap RUU TNI yang mereka lihat dan ketahui, baik melalui media televisi ataupun media sosial," jelas Lettu Inf Hendri. (ari/jp). 

Bupati HSS Serahkan LKPD Unaudited Tahun Anggaran 2024, Targetkan WTP dari BPK RI

KANDANGAN- Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) menyerahkan secara resmi Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Unaudited Tahun Anggaran 2024 kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Kalimantan Selatan, di Kantor BPK Perwakilan Kalimantan Selatan, Banjarbaru. 

Bupati HSS, H Syafrudin Noor, menyerahkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2024 secara langsung kepada Kepala BPK Perwakilan Kalsel, Andriyanto, Kamis (27/3/2025). 

Turut mendampingi Inspektur Kabupaten HSS, Kiky Rahmawaty, dan Kepala BPKPD HSS, H Nanang FMN, serta jajaran Inspektorat HSS dan BPKPD HSS.

Bupati H Syafrudin Noor berharap, proses audit yang dilakukan BPK dapat berjalan lancar dan memberikan hasil yang objektif serta konstruktif untuk peningkatan kinerja keuangan daerah. 

"Tentunya, kami berharap dapat kembali meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk yang ke-12 kalinya Kabupaten Hulu Sungai Selatan tercinta," ucapnya. 

"Mari kita bersama-sama menjaga kepercayaan masyarakat dengan terus meningkatkan kinerja dan kualitas pengelolaan keuangan daerah. Dengan sinergi yang baik, Pemkab HSS akan kembali meraih Opini WTP dan terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat," imbuh H Syafrudin Noor. 

Menurutnya, penyerahan ini bukan sekadar formalitas, melainkan sebuah refleksi dari amanah yang tertuang dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 12 Tahun 2019 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah serta Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 77 Tahun 2020 tentang Pedoman Teknis Pengelolaan Keuangan Daerah. 

"Ini adalah bukti bahwa setiap rupiah yang diamanahkan kepada daerah, dikelola dengan prinsip kehati-hatian, tanggung jawab, dan profesionalisme," tutur H Syafrudin Noor. 

Ia menambahkan, bahwa lebih dari sekadar laporan angka, LKPD yang disampaikan menjadi dasar bagi BPK dalam melakukan audit guna menilai kewajaran penyajian keuangan dan efektivitas pengelolaan anggaran. 

"Dari hasil audit inilah nantinya akan tergambar bagaimana roda pemerintahan berjalan, sejauh mana kebermanfaatan anggaran bagi masyarakat, dan di mana titik yang perlu diperbaiki agar pengelolaan keuangan daerah semakin kuat dan efektif," tambah H Syafrudin Noor. 

Dikatakan H Syafrudin Noor, Pemkab HSS telah membuktikan dedikasi dan integritasnya dengan meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) selama sebelas tahun berturut-turut. 

"Sebuah pencapaian yang tidak hanya menjadi angka di atas kertas, tetapi cerminan dari kerja keras, transparansi, dan akuntabilitas yang terus dijaga demi kepentingan rakyat," katanya. 

Dengan semangat yang sama, Pemkab HSS akan terus melangkah, menjaga kepercayaan, dan menghadirkan tata kelola pemerintahan yang semakin baik demi kemajuan Banua tercinta. (ari/jp). 

Lepas Mudik Gratis, Wabup Batola : Perhatikan Keselamatan Penumpang dan Pengemudi

MARABAHAN- Wakil Bupati Barito Kuala, Herman Susilo melepas Mudik Gratis Lebaran bersama Bupati Barito Kuala di Dermaga Speed Bupati, Kamis (27/03/2025). 

Wabup Herman Susilo berharap, program Mudik Gratis ini dapat berjalan dengan lancar dan bermanfaat untuk masyarakat Barito Kuala. 

"Program ini sangat bagus karena sesuai dengan kontur daerah Barito Kuala yang banyak lintasan sungai," ujarnya. 

Herman Susilo berpesan agar menjaga keselamatan penumpang serta pengemudi.

"Jadi kalau program ini masih kategorinya tepat sasaran yang perlu diperhatikan adalah kita sama-sama menjaga keselamatan dan pastikan keselamatan penumpang dan pengemudinya, manifest jangan overload, karena ini adalah sungai, jangan kita terlena dengan kegiatan, tapi aspek keselamatannya tidak diindahkan,” imbuhya.

Selain itu, Wabup Herman Susilo juga berpesan untuk petugas agar menyiapkan dus minuman di armada dan mengingatkan untuk berdo'a sebelum bepergian agar selamat sampai tujuan tanpa kekurangan satu apapun. 

Terpisah, Kepala Dinas Perhubungan Barito Kuala, Joko Sumitro, menjelaskan, bahwa Program Mudik Gratis ini dilaksanakan dalam rangka meringankan beban masyarakat untuk angkutan lebaran yang dibiayai oleh APBD melalui Dinas Perhubungan Barito Kuala bagi masyarakat Kecamatan Kuripan dan sekitarnya yang mudik melalui jalur sungai. 

Joko Sumitro juga menambahkan, bahwa Mudik Gratis dimulai dari H-4 lebaran tanggal dari tanggal 27 sampai 30 maret dan H+5 lebaran tanggal 5 sampai 7 April 2025.

"Sedangkan perahu yang digunakan 2 buah speed boat satu buah pemilik trayek, satu buah milik pemerintah daerah serta satu buah kapal motor, start dari pukul 09.00 Wita dan 14.00 Wita dari Dermaga Speed Boat Bupati, Marabahan," jelas Joko Sumitro. (afif/mah/jp). 

Lantik Penjabat Walikota Banjarbaru, Gubernur Kalsel : Jaga Kondusivitas Jelang PSU

BANJARBARU- Gubernur Kalimantan Selatan, H Muhidin resmi melantik H Subhan Noor Yaumil sebagai Penjabat (Pj) Wali Kota Banjarbaru di Gedung DR. KH. Idham Chalid, Banjarbaru, Kamis (27/3/2025) sore.

Gubernur Kalsel, H Muhidin, tiba di lokasi sekitar pukul 16.45 WITA, didampingi sang istri, Hj Fathul Jannah, yang juga Ketua TP-PKK Kalsel, serta Wakil Gubernur Kalsel, Hasnuryadi Sulaiman, yang hadir bersama istrinya, drg. Ellyana Trisya, selaku Wakil Ketua TP-PKK Kalsel.

Acara ini juga dirangkai dengan pelantikan Penjabat (Pj) Ketua TP PKK Kota Banjarbaru sekaligus Ketua Tim Pembina Posyandu Kota Banjarbaru oleh Ketua TP-PKK Kalsel, Hj Fathul Jannah.

Prosesi pelantikan, yang berdasarkan Keputusan Menteri Dalam Negeri RI Nomor 100.2.1.3-2030 Tahun 2025 tentang Pengangkatan Penjabat Wali Kota Banjarbaru, diawali dengan pengambilan sumpah jabatan, diikuti dengan pembacaan kata-kata pelantikan.

Setelah itu, dilakukan penandatanganan berita acara pelantikan, yang kemudian dilanjutkan dengan penyematan pangkat dan tanda jabatan kepada Penjabat (Pj) Wali Kota Banjarbaru oleh Gubernur Kalsel, H Muhidin. Acara ini juga ditandai dengan penyerahan petikan keputusan pengangkatan.

Selanjutnya, dilakukan prosesi memori serah terima jabatan dari Wali Kota Banjarbaru periode 2021–2025, Aditya Mufti Ariffin.

Kemudian, prosesi dilanjutkan dengan pembacaan kata-kata pelantikan Ketua TP PKK Kota Banjarbaru, yang kemudian disusul dengan penyematan pin Pembina Posyandu sebagai simbol resmi pengukuhan jabatan.

Pelantikan ini menandai dimulainya tugas H Subhan Noor Yaumil, yang juga menjabat sebagai Kepala Badan Pendapatan Daerah Provinsi Kalsel, untuk memimpin Kota Banjarbaru menggantikan Aditya Mufti Ariffin, yang masa jabatannya telah berakhir, hingga terpilihnya wali kota definitif.

Dalam sambutannya Gubernur H Muhidin menyampaikan ucapan selamat kepada H Subhan Noor Yaumil atas amanah yang diberikan.

H Muhidin menekankan pentingnya menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai Pj Walikota sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

"Semoga amanah ini dapat dijalankan sebaik-baiknya dan sebenar-benarnya, sesuai dengan tugas dan tanggung jawab yang melekat dalam jabatan sebagai Penjabat Walikota, sebagaimana ditentukan oleh perundang-undangan,” ujar Gubernur.

Gubernur H Muhidin juga berharap agar roda pemerintahan di Kota Banjarbaru dapat berjalan dengan baik dan lancar di bawah kepemimpinan H Subhan Noor Yaumil.

Ia juga menekankan pentingnya pelayanan publik yang tetap berjalan optimal demi kesejahteraan masyarakat.

"Dengan dilantiknya Pj Wali Kota, diharapkan roda pemerintahan di Kota Banjarbaru dapat berjalan dengan baik dan lancar. Pelayanan publik tetap berjalan dengan baik,” tegasnya.

Gubernur H Muhidin mengajak seluruh pihak untuk menjaga sinergi dan kolaborasi.

Ia juga meyakini bahwa dengan kerja sama yang baik, tugas-tugas pemerintahan dapat diselesaikan dengan lebih cepat dan efektif.

"Tetap jaga sinergi dan kolaborasi. Karena, dengan kerja sama dan sinergi yang baik, saya yakin tugas-tugas dan pekerjaan dapat terselesaikan dengan lebih cepat dan lebih baik,” kata Gubernur.

Menjelang Pemilihan Suara Ulang (PSU) yang akan digelar di Kota Banjarbaru pada bulan April mendatang, Gubernur H Muhidin juga menekankan pentingnya menjaga kondusivitas wilayah.

Ia berharap, seluruh pihak dapat bekerja sama untuk menciptakan suasana yang aman dan damai selama proses PSU berlangsung.

"Saya harap kita dapat menjaga wilayah kita agar tetap kondusif. Hal ini penting, terutama untuk Kota Banjarbaru yang akan menghadapi pemilihan suara ulang di bulan April mendatang,” jelasnya.

Acara diakhiri dengan pemberian ucapan selamat dari Gubernur Kalimantan Selatan, H Muhidin, kepada Pj Wali Kota Banjarbaru, H Subhan Noor Yaumil, serta dilanjutkan dengan sesi foto bersama.

Acara pelantikan tersebut dihadiri oleh Pj Sekdaprov Kalsel, Forkopimda Kalsel, kepala SOPD lingkup Kalsel, para bupati dan wali kota se-Kalsel, Camat, serta perwakilan TP-PKK kabupaten/kota se-Kalsel, serta tamu undangan lainnya. (rfq/iwn/jp). 

Kapolres Batola Cek Kesiapan Pos Pelayanan Ketupat Intan 2025 di Handil Bakti

MARABAHAN- Kapolres Barito Kuala, AKBP Anib Bastian, lakukan pengecekan Pos Pelayanan Ketupat Intan 2025 di Handil Bakti, Kecamatan Alalak, Kabupaten Barito Kuala, Kamis (27/3/2025). 

Kegiatan ini bertujuan memastikan kesiapan pos pelayanan dalam memberikan layanan optimal bagi pemudik selama arus mudik Lebaran 1446 H/ 2025 M. 

Pos pelayanan yang melibatkan gabungan TNI, Dishub, Satpol PP, tenaga kesehatan, relawan, dan elemen lainnya ini menyediakan beragam fasilitas, seperti pengaturan lalu lintas, pemeriksaan kesehatan, rest area serta informasi perjalanan.  

Dalam kesempatan itu, Kapolres Batola turut didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Batola, Ny. Elok Anib Bastian, beserta pengurus, serta sejumlah pejabat utama Polres Batola, Kabag Ops Kompol Sony Fratago Lumban Gaol, Kasat Lantas, Kasat Intelkam, Kasi Propam dan Kapolsek Alalak.  

Kapolres Batola, AKBP Anib Bastian, menekankan kepada anggota untuk kepekaan petugas terhadap perkembangan situasi untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas.

"Utamakan keselamatan dan kesehatan saat bertugas serta jaga kebersihan pos pelayanan, kuatkan kordinasi serta tingkatkan pelayanan publik berikan pelayanan terbaik dengan sikap ramah dan responsif," ujarnya. 

Kunjungan ini merupakan bentuk perhatian pimpinan Polres Batola kepada anggota yang bertugas sekaligus memantau langsung kesiapan pos, kelengkapan fasilitas, serta arus lalu lintas mudik.  

"Kehadiran kami hari ini untuk memastikan pelayanan terbaik bagi masyarakat yang mudik sekaligus memberi semangat kepada petugas,” ujar AKBP Anib Bastian.

Pos Pelayanan Ketupat Intan 2025 di Handil Bakti ini akan beroperasi selama periode mudik guna mendukung kelancaran dan keamanan perjalanan warga yang melaksanakan Mudik Hari Raya Idul Fitri 1446 H. 

Dalam kesempatan itu, sebagai bentuk apresiasi, Kapolres dan Ketua Bhayangkari Cabang Batola juga menyerahkan bingkisan kepada petugas yang bertugas di pos tersebut. (hru/jp).

Lepas Rangkaian Mudik Gratis Ditlantas Polda Kalsel, Supian HK : Utamakan Kesehatan dan Keselamatan

BANJARMASIN- Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Selatan, H Supian HK, turut hadir pada acara Pelepasan Rangakaian Mudik Gratis yang diselenggarakan oleh Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Kalsel, di Lapangan Gedung SDC Km.21 Ditlantas Polda Kalsel Banjarbaru, Kamis (27/3/2025).

Mengusung tema “Mudik Aman, Keluarga Nyaman”, program mudik gratis ini menyediakan 10 unit bus ke berbagai tujuan di Kalsel. Di antaranya Banjarmasin- Tabalong, Banjarmasin- HSU serta Banjarmasin- Tanah Bumbu dengan memuat total 400 pemudik.

Apresiasi disampaikan langsung oleh Supian HK kepada Ditlantas Polda Kalsel. Menurutnya, program mudik gratis ini dapat bermanfaat bagi masyarakat serta mengurangi angka kecelakaan berlalu lintas.

"Terima kasih Ditlantas Polda Kalsel sudah menyelenggarakan program mudik gratis tahun ke tahun, sangat bermanfaat bagi masyarakat wabil khusus mengurangi angka kemacetan dan kecelakaan lalu lintas selama arus mudik tahun ini,” ujar Supian HK

Ia berpesan kepada para pemudik untuk selalu memperhatikan aspek keselamatan saat melaksanakan mudik lebaran.

"Kepada para peserta mudik gratis, patuhi aturan lalu lintas yang berlaku. Tetap utamakan kesehatan dan keselamatan agar dapat merayakan hari raya bersama keluarga.” harapnya. (sar/mah/jp). 

Wagub Hasnuryadi Turut Lepas Mudik Gratis

BANJARBARU- Suasana penuh keceriaan bagi pemudik, Wakil Gubernur Kalimantan Selatan, Hasnuryadi Sulaiman berhadir dalam kegiatan Pelepasan Rangkaian Mudik Gratis di Lapangan Gedung SDC, Kantor RTMC Ditlantas Polda Kalsel, Kilometer 21 Landasan Ulin, Banjarbaru, Kamis (27/3/2025) pagi.

Di gedung itu, cek kesehatan dilakukan kepada driver, kondektur dan penumpang yang kemudian diberikan sebuah goodie bag yang berisi paket suplemen obat dan parcel makanan maupun buah.

Tampak hadir Ketua DPRD Kalsel, Supian HK, Wakapolda Kalsel, Brigjen Pol Dr. Golkar Pangarso Rahardjo Winarsadi, Dirlantas Polda Kalsel, M. Fahri Siregar dan jajaran lainnya. Dalam penyerahan paket mudik, turut dilakukan oleh Ketua Bhayangkari Kalsel, Yennie Rosyanto Yudha.

Sebelum diberangkatkan, Wagub Hasnuryadi mengecek sejumlah pemudik, baik itu melakukan cek kesehatan maupun penumpang yang berada di dalam bus. Satu persatu warga, Wagub Hasnuryadi menyapa dengan penuh kehangatan.

Tak lama, detik-detik pelepasan mudik gratis. Bersama jajaran forkopimda, Wagub Hasnuryadi turut melepaskan 10 bus yang berangkat ke hulu sungai maupun daerah pesisir tersebut. Suasana tampak meriah dengan petasan warna-warni.

"Ya tentunya kami atas nama Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan sangat berterima kasih dan bersyukur, serta mengapresiasi kepada Polda Kalsel,” ucap Wagub Kalsel, Hasnuryadi Sulaiman di atas panggung.

Wagub Hasnuryadi merasa adanya mudik gratis ini dapat terbantukan masyarakat di Banua. Terlebih bagi mereka yang memerlukan akomodasi perjalanan ke daerah hulu maupun pesisir.

"Semoga di tahun akan datang, kualitas pelayanan ditingkatkan lagi dan kapasitas juga ditingkatkan,” jelasnya.

Sementara itu, Kapolda Kalsel, Irjen Rosyanto Yudha Hermawan, menjelaskan, bahwa pihaknya menyediakan 10 bus yang diberangkatkan ke daerah hulu dan pesisir, terbagi 3 jurusan di antara Tabalong, Hulusungai Utara dan Tanah Bumbu.

"Hari ini kita melepas mudik gratis yang diikuti 400 orang dan kita siapkan 10 bus untuk tiga jurusan atau rutenya yaitu Banjarmasin ke Tabalong, kemudian Banjarmasin ke Tanah Bumbu dan Banjarmasin ke Hulusungai Utara,” ungkap Kapolda Kalsel, Irjen Rosyanto.

Dalam kesempatan itu, Kapolda Kalsel, Irjen Rosyanto berharap dalam perjalanan dapat dimudahkan dan dilancarkan saat mudik berlangsung ke kampung halamannya.

Adapun terkait arus baliknya, Irjen Rosyanto menyatakan tidak serentak sehingga cuma mudiknya saja dilakukan serentak. Dan kepulangan, mereka para penumpang akan berangkatnya masing-masing secara bertahap.

Ketua DPRD Kalsel, Supian HK mengucapkan terima kasih atas yang diselenggarakan oleh Polda Kalimantan Selatan yang terkhusus dari Dirlantas Polda dan PJR Polda. Apalagi dilaksanakan dari tahun ke tahun, menurutnya dengan kegiatan ini diharapkan dapat berkah bagi semua.

"Ini suatu kemasyarakatan dan pendekatan antara Polri dan rakyat. Kita harapkan, semoga tahun depan dapat bertemu kembali,” tandasnya. (mr/iwn/jp). 

Bupati Bartim Minta Kepala OPD Tingkatkan Disiplin Pegawai Pasca Libur Lebaran

TAMIANG LAYANG- Pemerintah Kabupaten Barito Timur mengeluarkan Surat Edaran Nomor 800/382/ORG Tahun 2025 terkait imbauan selama pelaksanaan hari libur nasional dan cuti bersama Idul Fitri 1446 H. 

Dalam edaran tersebut, Bupati Barito Timur, Muhammad Yamin menekankan pentingnya kedisiplinan pegawai, pemantauan kehadiran, serta kesiapan organisasi perangkat daerah dalam menjaga pelayanan publik dan keamanan kantor.

Surat edaran ini diterbitkan sebagai tindak lanjut dari Surat Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri PANRB tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025. 

Cuti bersama Idul Fitri 1446 H telah ditetapkan pada tanggal 28 Maret 2025 yang bertepatan dengan Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1947 serta tanggal 2, 3, 4, dan 7 April 2025. Seluruh pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten Barito Timur diwajibkan kembali bekerja seperti biasa pada tanggal 8 April 2025 dan tidak menambah libur di luar ketentuan yang ditetapkan.

Dalam edaran tersebut, Bupati Barito Timur, M. Yamin mengingatkan seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk meningkatkan kedisiplinan pegawai, terutama dalam mematuhi jam kerja sebelum dan sesudah libur nasional. 

Setiap OPD juga diminta melakukan pemantauan terhadap kehadiran pegawai dan menindaklanjuti ketidakhadiran yang tidak sah sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Selain itu, bagi organisasi perangkat daerah yang memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat, Bupati menginstruksikan agar pengaturan tugas dilakukan dengan baik agar pelayanan tetap berjalan selama libur dan cuti bersama. 

Kepala OPD juga diwajibkan meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan di lingkungan kerja masing-masing. Langkah ini mencakup penerapan sistem piket bergantian bagi pegawai yang tidak mudik serta memastikan keamanan listrik dan air di kantor sebelum libur dimulai.

Bupati Barito Timur menegaskan bahwa setelah cuti bersama, ASN harus kembali aktif bekerja sesuai jadwal tanpa menambah libur tambahan. 

Kedisiplinan dan tanggung jawab pegawai menjadi faktor penting dalam menjaga kelancaran pemerintahan serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. 

Dengan adanya imbauan ini, diharapkan seluruh pegawai dan perangkat daerah dapat menjalankan tugasnya dengan baik sesuai aturan yang telah ditetapkan. (iwn/jp). 

Bupati Batola Sampaikan LKPj 2024

MARABAHAN- Bupati Barito Kuala, H Bahrul Ilmi sampaikan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) 2024 kepada DPRD Batola pada rapat Paripurna, Kamis (27/3/2025). 

Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Batola, Ayu Dyan Liliyana Sari Wiryono, didampingi Wakil Ketua Harmuni dan H Bahriannoor.

Acara tersebut dihadiri sejumlah anggota, unsur Forkopimda, Sekretaris Daerah (Sekda) Batola, H Zulkipli Yadi Noor, dan sejumlah Kepala Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) lingkup Pemkab Batola.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati H Bahrul Ilmi memaparkan target pendapatan Batola 2024 sebesar Rp1,82 triliun telah terealisasi Rp1,91 triliun atau sebesar 105,10 persen. Sementara belanja daerah yang diformulasikan untuk belanja operasi, belanja modal, belanja tidak terduga dan belanja transfer terealisasi sebesar Rp1,94 triliun atau 94,97 persen dari target Rp2,042 triliun.

"Adapun alokasi APBD Batola 2023 sebelum perubahan adalah sebesar Rp1,61 triliun telah menjadi sebesar Rp2,042 triliun. Nilai tersebut mengalami peningkatan anggaran sebesar Rp432.232.540.565 atau setara 27 persen," ujarnya.

Selain penggunaan dan perolehan anggaran sepanjang 2024, Pemkab Batola juga diklaim mencapai kinerja yang baik dalam sejumlah indikator pembangunan. Indikator dimaksud. Antara lain penurunan angka kemiskinan, percepatan penurunan stunting, perbaikan gini rasio atau ketimpangan pendapatan, hingga penurunan tingkat pengangguran terbuka.

"Kemudian dibanding 2023, terjadi perbaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Batola sebesar 1,03 persen menjadi 71,74 dan berada di kategori tinggi. Pertumbuhan ekonomi juga positif dengan nilai 5,02 persen atau naik 0,95 persen dari tahun anggaran 2023 sebesar 4,07 persen," sambung H Bahrul Ilmi.

Peningkatan tersebut bersumber dari aktivitas pertanian, kehutanan, perikanan, konstruksi, industri pengolahan perdagangan besar dan eceran, administrasi pemerintahan, pertahanan, hingga jaminan sosial wajib.

Sementara Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Batola 2024 sudah mencapai Rp34,29 juta per kapita atau meningkat dari PDRB 2023 sebesar Rp32,39 juta per kapita.

"Tidak kalah penting dari seluruh upaya yang dilakukan sepanjang 2024 adalah pengendalian inflasi. Hingga Desember 2024, angka inflasi sebesar 1,98 persen atau turun dari 2,28 persen. Terkait penanganan pengangguran terbuka, Batola berhasil melakukan penurunan hingga 0,01 persen dari 3,42 persen menjadi 3,41 persen hingga akhir 2024. Sedangkan tingkat kemiskinan tercatat 4,36 persen atau jauh menurun dibandingkan 2023 dengan 4,6 persen. Juga jauh menurun dibanding 2022 sebesar 4,75 persen. Catatan positif lain sepanjang 2024 adalah penurunan prevalensi stunting. Dari semula 33,36 persen berdasarkan hasil Survei Kesehatan Indonesia (SKI) 2023, berhasil diturunkan sebanyak 17,7 persen menjadi 15,9 persen," imbuhnya. 

"Hal lain yang patut digarisbawahi adalah nilai akuntabilitas kinerja pemerintahan. Melihat dari Lembar Kerja Evaluasi (LKE) Kementerian PAN RB, Pemkab Batola meraih nilai 77,04 atau predikat BB," papar H Bahrul Ilmi.

Selain mengungkapkan sejumlah indikator pencapaian Pemkab Batola sepanjang 2024, Bahrul juga menyisipkan Lima Raperda agar dapat dimuat dalam Program Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda) Batola 2025.

"Usulan tersebut berkaitan dengan dinamika yang terjadi, baik dari segi kebutuhan mendesak maupun perubahan ketentuan perundang-undangan," ujar H Bahrul.

Kelima Raperda yang dicanangkan. Di antaranya perubahan Perda Nomor 6 Tahun 2026 tentang Susunan Organisasi dan Tata Kerja Pemerintah Desa, dan perubahan Perda Nomor 6 Tahun 2027 tentang Badan Permusyaratan Desa.

Kemudian didasari niat memperoleh sebanyak-banyaknya Pendapatan Asli Daerah (PAD), diusulkan Raperda perubahan bentuk hukum dua perusahaan daerah menjadi perusahaan perseroan daerah. Kedua perusahaan daerah dimaksud adalah PD Aneka Usaha Selidah dan PD Pelabuhan Barito Kuala Mandiri (PBKM).

"Berbekal kerja keras dan sinergi yang baik antara DPRD dan Pemkab Batola, kami optimistis pembahasan Raperda dalam Propemperda 2025 akan berjalan dengan baik dalam beberapa bulan kedepan. Tidak hanya sesuai target, juga menjadi produk hukum yang berkualitas dengan kepentingan masyarakat dan sesuai ketentuan perundang-undangan," tutup H Bahrul Ilmi. (dsk/mah/jp). 
 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes