BREAKING NEWS

Sabtu, 01 Agustus 2020

Mesjid Al Furqon Ampah Salurkan 750 Bungkus Daging Qurban



TAMIANG LAYANG - Panitia Qurban Mesjid Al Furqon Ampah Kota, Kecamatan Dusun Tengah, Kabupaten Barito Timur menyalurkan daging qurban sebanyak 750 Bungkus.

"Hewan qurban yang sudah disembelih, dipotong dan dibungkus plastik kemudian disalurkan kepada masyarakat yang berhak menerimanya sebanyak 750 bungkus," ungkap Panitia Kurban Mesjid Al Furqon, Wahyudinnoor di Ampah, Sabtu (01/08/2020). 

Daging kurban sebanyak itu hasil dari 5 ekor sapi yang disembelih.

"Sapi tersebut berasal dari sumbangan jemaah Mesjid Al Furqon 3 ekor, bantuan dari Pemerintah Provinsi Kalteng 1 ekor dan dari Bank Kalteng Cabang Tamiang Layang 1 ekor," jelasnya

Wahyudinnoor yang juga menjabat sebagai anggota DPRD Barito Timur mengharapkan pembagian daging kurban dapat membantu warga terutama yang kurang mampu agar mereka juga dapat merayakan Idul Adha.

“Semoga keikhlasan yang telah memberikan hewan kurban dapat bernilai ibadah dan mendapat ganjaran pahala dari Allah SWT, serta  dapat bermanfaat bagi masyarakat yang menerimanya," pungkasnya.

Diketahui Pemerintah kabupaten Barito timur menyumbangkan hewan kurban sebanyak 67 ekor sapi, sedangkan Pemerintah provinsi Kalimantan Tengah menyumbangkan 12 ekor sapi bagi masyarakat Barito Timur.

Selain itu panitia hari besar Islam atau PBHI memperkirakan lebih dari 20 ekor sapi kurban yang di sumbangkan oleh pihak swasta termasuk Haji Abdul Rasyid dari Kotawaringin Barat.(zi/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes