BREAKING NEWS

Selasa, 09 Maret 2021

Kejari HST Komitmen Wujudkan Zona Integritas

BARABAI- Kejaksaan Negeri Hulu Sungai Tengah menggelar kegiatan penguatan komitmen untuk melaksanakan pembangunan zona integritas, organisasi, karakter dan budaya kerja untuk memberikan pelayanan terbaik kepada para pencari keadilan dan masyarakat khususnya di wilayah hukum Kejari Hulu Sungai Tengah, Senin (08/03) kemarin.

Selain melaksanakan komitmen penguatan pembangunan zona integritas, Kejari Hulu Sungai Tengah juga melaksanakan penandatanganan Fakta Integritas baik terhadap Jaksa, ASN, hingga honorer dilingkungan Kejari HST.

Hal itu dilakukan untuk membulatkan tekat dan menyeragamkan tujuan untuk melaksanakan pembangunan Zona
Integritas mempertahankan Predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).

Kajari Hulu Sungai Tengah Trimo, menyampaikan beberapa inovasi yang
telah dibangun Kejari Hulu Sungai Tengah untuk tetap dipertahankan dan ditingkatkan. 

Karena, tambahnya, inovasi yang telah dibangun sangat sejalan dengan keadaan dimasa pandemi Covid-19 saat ini, seperti halnya JACO (Jaksa Chatting Online) dimana masyarakat dapat memperoleh informasi, konsultasi hukum terkait permasalahan Perdata dan Tata Usaha Negara. 

"Aplikasi yang dibangun sudah tersedia di Google Play, dan masyarakat dapat mendownloadnya secara gratis," ujarnya.

Lanjutnya, APAM Kejari HST (Aplikasi Aduan Masyarakat), bagi masyarakat yang ingin memberikan aduan terkait adanya dugaan korupsi disekitarnya hanya melalui android saja, dan pelapor dijamin kerahasiannya. 

"Wajib Lapor Online, Izin Besuk Tahanan Online, Antar Barang Bukti dan Tilang," jelasnya.
Trimo, SH MH juga menyampaikan, kedepan pihaknya akan bangun kembali beberapa inovasi baru seperti, Drive Thru Wednesday pengambilan tilang, yang mana pelanggar yang ingin mengambil barang bukti tilangnya pada hari yang telah ditentukan tidak perlu lagi mengantri, datang langsung ambil tanpa harus turun dari kendaraannya.

Reputasi (Ready Jemput Antar Saksi), Kejari Hulu Sungai Tengah telah menyiapkan armada untuk jemput dan antar saksi kepengadilan tanpa dipungut biaya/gratis.

Silampar (Sosialisasi Jaksa Masuk Pasar), kedepan jaksa akan membuka stand dipasar dihari tertentu dimana masyarakat Kabupaten HST bisa berkonsultasi atau menanyakan informasi terkait perkembangan hukum diwilayah Kabupaten HST tanpa harus datang ke kantor Kejaksaan Negeri Hulu Sungai Tengah.

Benmini (Bengkel Mini Pengambilan Barang Bukti), Kejari HST juga menyiapkan bengkel mini untuk melakukan pemeliharaan barang bukti kendaraan yang dititipkan di Kejari HST, guna menjaga kualitas Barang Bukti.

"Diharapkan dengan adanya beberapa inovasi yang dibangun Kejari Hulu Sungai Tengah dapat mempermudah masyarakat dan para pencari keadilan untuk menerima layanan dari Kejari Hulu Sungai Tengah, terlebih dimasa pandemi Covid-19 seperti ini, Layanan diberikan dengan Cepat, Tepat, Aman dan terjangkau guna mewujudkan dan menciptakan rasa keadilan, kepastian, dan kemanfaatan Hukum bagi masyarakat," tandasnya. (hen/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes