BREAKING NEWS

Senin, 17 Mei 2021

Lagi, pasien sembuh dari COVID-19 di Bartim bertambah 2 orang

TAMIANG LAYANG- Pasien yang dinyatakan sembuh dari paparan COVID-19 di Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah, Senin (17/5/2021), bertambah 2 orang sehingga total menjadi 1.038 orang.

"Dua orang lagi sembuh hari ini. Secara keseluruhan warga Barito Timur yang sembuh mencapai 1.038 orang dari 1.069 orang terkonfirmasi positif COVID-19," kata Ketua Bidang Penanganan Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Barito Timur, Jimmi WS Hutagalung, Senin petang.

Ia menuturkan, 2 orang pasien sembuh itu berasal dari Kecamatan Dusun Timur 1 orang, dan Kecamatan Karusen Janang 1 orang.

"Pasien sembuh dari Dusun Timur adalah laki-laki inisial YE (54 tahun) berasal dari Jaar. Sedangkan dari Karusen Janang adalah laki-laki inisial Y (48 tahun) berasal dari Dayu," tuturnya.

Jimmi yang juga menjabat Kadinkes Bartim itu mengatakan, dengan adanya penambahan 2 pasien yang sembuh dari COVID-19, maka secara kumulatif jumlah pasien sembuh di Barito Timur sampai hari ini mencapai 1.038 orang dari total kasus terkonfirmasi positif COVID-19 sebanyak 1069 orang.

"Sedangkan masih terdapat 12 pasien COVID-19 yang masih dalam perawatan (kasus aktif). Sementara masyarakat Bartim meninggal dunia karena Virus Corona sebanyak 19 orang," demikian Jimmi. (zi/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes