BREAKING NEWS

Rabu, 14 Juli 2021

Pemkab Balangan Bentuk Tim Pengembangan SDA Pariwisata

PARINGIN- Bupati Balangan Abdul Hadi di dampingi Wakil Bupati Balangan Supiani, membuka kegiatan rapat koordinasi pelaksanaan pembangunan kawasan pariwisata di Kecamatan Halong dan Tebing Tinggi bersama SKPD terkait, bertempat di Aula Benteng Tundakan, Selasa (13/7/2021).

Bupati Balangan Abdul Hadi, menyampaikan bahwa pemerintah daerah memiliki peran sentral dan akan menginisiasi kerja sama atau koordinasi sinergis, agar semuanya bisa berjalan secara baik.

Abdul Hadi juga meminta agar Camat Halong dan Tebing Tinggi untuk dapat terus berkoordinasi guna menghindari adanya perbedaan pendapat di masyarakat.

Oleh karena itu, Abdul Hadi berharap, agar semua stakeholder dapat bergandeng tangan demi kelancaran seluruh progres yang ada. 

Lanjut Abdul Hadi menuturkan, sejumlah aspek pun turut dilakukan salah satunya aspek legalitas, karena mana pengembangan SDA bidang pariwisata ini masuk dalam kawasan hutan produksi dan kawasan hutan lindung.

"Harapan kita ketika pelaksanaan ini berjalan maka aspek legalitas tidak ada masalah, sehingga kegiatan ini tidak menimbulkan masalah hukum di kemudian hari," harapnya.

Selain aspek legalitas, aspek lainnya yang juga menjadi perhatian adalah aspek penganggaran, perencanaan, dan pelaksanaan, untuk segeranya dilakukan demi berjalannya pengembangan bidang pariwisata di Balangan.

Terakhir Abdul Hadi mengatakan, dengan berjalannya semua aspek tersebut maka kehidupan sosial dan masyarakat adat di Kecamatan Halong serta Tebing Tinggi bisa menerima adanya program pengembangan pariwisata di desa. (mcblngn/jp).


Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes