MUARA TEWEH- Bupati Barito Utara, H Shalahuddin, melakukan kunjungan kerja ke Kecamatan Montalat, Selasa (13/1/2026), dengan menempuh perjalanan panjang melalui Desa Trahean, jalur lintas Austral Byna, hingga Desa Sikan.
Kunjungan ini dilakukan untuk memastikan langsung kondisi infrastruktur sekaligus percepatan pembangunan di wilayah pedalaman.
Dalam peninjauan tersebut, Bupati H Shalahuddin mencatat sejumlah ruas jalan yang mengalami kerusakan dan membutuhkan penanganan segera. Catatan lapangan itu akan menjadi bahan evaluasi untuk tindak lanjut perbaikan oleh perangkat daerah terkait.
Fokus utama kunjungan kerja ini adalah meninjau progres pembangunan Jembatan Tumpung Laung–Sikan, yang dinilai strategis dalam meningkatkan konektivitas antarwilayah serta memperlancar mobilitas masyarakat dan distribusi hasil ekonomi.
Bupati H Shalahuddin menegaskan, agar seluruh jajaran teknis terus mengawal proses pembangunan jembatan tersebut secara ketat.
Ia menekankan pentingnya kualitas pekerjaan agar hasil pembangunan benar-benar memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat.
"Jangan sampai ada pengerjaan yang tidak sesuai standar. Jembatan ini sudah lama dinantikan masyarakat, sehingga harus dibangun dengan kualitas terbaik,” tegas Bupati.
Ia berharap, pembangunan Jembatan Tumpung Laung–Sikan dapat berjalan lancar dan selesai tepat waktu, sehingga mampu mendorong pertumbuhan ekonomi serta pemerataan pembangunan dari desa hingga ke kota.
"Barito Utara harus terus maju, tumbuh pesat, dan sejahtera secara merata,” pungkasnya. (dsk/emca/jp).
