BREAKING NEWS

Jumat, 30 Januari 2026

Wali Kota Banjarmasin Tinjau Lokasi Pascabanjir di Sungai Lulut, Petakan Langkah Pencegahan Jangka Panjang

BANJARMASIN- Wali Kota Banjarmasin, HM. Yamin HR, melakukan peninjauan lapangan (monitoring) ke sejumlah titik yang sebelumnya terdampak banjir di wilayah Kelurahan Sungai Lulut, Kecamatan Banjarmasin Timur, Jumat (30/1/2026) sore. 

Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kondisi wilayah telah kembali kondusif sekaligus memetakan langkah-langkah preventif dalam upaya pengendalian banjir ke depan.

Dalam kunjungannya, Wali Kota HM. Yamin, meninjau langsung kondisi drainase dan lingkungan permukiman warga yang sempat tergenang akibat meningkatnya debit air. 

Tak hanya fokus pada infrastruktur, HM. Yamin HR juga menyempatkan diri menyapa serta berdialog langsung dengan warga setempat.

Dialog yang berlangsung hangat tersebut dimanfaatkan warga untuk menyampaikan berbagai aspirasi, keluhan, serta kendala yang mereka hadapi saat banjir melanda. Mulai dari aliran drainase yang tersumbat hingga dampak banjir terhadap aktivitas sehari-hari masyarakat.

Kawasan Sungai Lulut sendiri menjadi salah satu wilayah yang mendapat perhatian serius dari Pemerintah Kota Banjarmasin. Hal ini tidak terlepas dari kondisi geografisnya yang berbatasan langsung dengan kabupaten tetangga, sehingga membutuhkan penanganan terpadu lintas wilayah.

Wali Kota Banjarmasin, HM. Yamin, menegaskan pentingnya sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam menjaga lingkungan, khususnya kebersihan saluran air dan drainase. Menurutnya, upaya pencegahan banjir tidak hanya bergantung pada pembangunan infrastruktur, tetapi juga kesadaran kolektif masyarakat.

"Menjaga kebersihan lingkungan dan saluran air merupakan langkah awal yang sangat penting untuk mencegah terjadinya banjir,” ujarnya.

Melalui kegiatan monitoring ini, Pemerintah Kota Banjarmasin berharap dapat menyusun langkah-langkah strategis dan berkelanjutan dalam penanganan banjir, serta meningkatkan kesiapsiagaan masyarakat menghadapi potensi cuaca ekstrem ke depannya. (prkm/jp). 
 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes