BREAKING NEWS

Senin, 26 Oktober 2020

Loading Test Jembatan Muara Teweh-Jingah

MUARA TEWEH - Pekerjaan Jembatan Muara Teweh-Jingah yang dibangun sejak tahun 2015 telah mencapai hampir 100%, dimana direncanakan akan dibuka untuk secara umum pada bulan Desember 2020 mendatang. 

Guna memastikan bahwa jembatan dengan bentang 418,21 meter dan lebar 5 meter serta bentang tengah 120 meter dapat digunakan, dilaksanakan loading test. 

Bupati Barito Utara, H. Nadalsyah didampingi Sekretaris Daerah, Ir, H. Jainal Abidin, M.AP, Kadis PU Provinsi, Kadis PUPR Kabupaten Barito Utara beserta jajarannya, Plt. Kadis Kominfosandi serta jajaran Dinas Perhubungan menyaksikan secara langsung pelaksanaan loading test.

Bupati Barito Utara, H. Nadalsyah mengatakan, bahwa loading test dilaksanakan untuk menjawab kepercayaan dari masyarakat bahwa jembatan mampu dilewati beban berat.

"Jembatan merupakan tipe C dengan beban maksimal 110 ton, rugi bilamana jembatan hanya digunakan oleh pejalan kaki," ungkap H. Nadalsyah. 

Bupati juga berharap agar loading test berhasil sehingga masyarakat tidak was-was dalam melintasi jembatan.

"Meskipun lolos dari uji coba, kami akan membuat Peraturan Bupati, dimana bahwa yang melintasi jembatan adalah kendaraan roda 4, kecuali ada hal-hal secara khusus dapat dilewati oleh kendaraan roda 6 atau dump truck," jelas H. Nadalsyah.

Sementara itu, Konsultan PT. Pratama Data Citra Mandiri, Agus Pandawa, ST menambahkan, bahwa pengujian tersebut bertujuan untuk memastikan kontruksi jembatan sesuai dengan design. 

Hasil pengujian menjadi benchmark untuk modal dalam maintenance, dan loading test dibagi dalam 3 uji coba, yakni uji dinamis pertama, dimana nantinya 1 dump truck dinaikkan ke atas balok 20 cm kemudian dijatuhkan dari balok kayu tersebut. 

"Ini untuk menguji kekuatan jembatan," kata Agus. 

Lanjutnya, yakni uji statis, dimana 13 unit dump truck seberat total 110 ton akan melintasi jembatan. Dan ini untuk menguji bentang tengah jembatan.

Terakhir, uji dinamis akhir dimana 6 dump truck akan melintas dan menguji site plan bentang sisi. 

"Uji Dinamis akhir untuk memastikan bahwa jembatan tidak rusak selama pengujian," jelas Agus. (fo/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes