BREAKING NEWS

Senin, 17 Mei 2021

Bupati HSS Terima Kunjungan Danlanal Banjarmasin

KANDANGAN- Bupati Hulu Sungai Selatan Drs. H. Achmad Fikry, didampingi Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan Syamsuri Arsyad, dan Kepala Dinas Pendidikan HSS Hj. Siti Erma, menerima kunjungan Komandan Pangkalan Angkatan Laut (Danlanal) Banjarmasin Kolonel Laut (P) Herbiyantoko, M.Tr. Hanla bertempat di Museum Rakyat Kabupaten HSS, Senin (17/5/2021).

Kunjungan tersebut sebagai ajang silaturahmi dengan Bupati Hulu Sungai Selatan yang wilayahnya merupakan wilayah teritorial Lanal Banjarmasin.

Dalam kunjungan tersebut, Danlanal Banjarmasin didampingi Pasops Letkol Laut (P) Iwan Hendra Susila,S.T., M.TR. Opsla, Mayor Laut (S) Jagar Verno H,SH, Kapten Laut (P) Bambang Haryanto, Mayor Laut (T) Charles D.H. Massie. Kapten Laut (P) Hendry Supriyono, Kapten Laut (KH) Akhmad Fauzi, S.H. NRP, Lettu Laut (K) drg. Hariet Maliki, dan Letda Laut (PM) Asnan Hadi Samir serta Gabungan Istri TNI Angkatan Laut (JALASENASTRI).
Bupati Hulu Sungai Selatan, menyampaikan terimakasih dan mengucapkan selamat datang atas kunjungan Danlanal Banjarmasin ke Bumi Antaluddin

"Semoga dengan silaturrahmi ini semakin memperkuat sinergitas antara pemerintah daerah dan TNI Angkatan Laut," ujarnya.

Sementara itu, Danlanal Banjarmasin Kolonel Laut (P) Herbiyantoko, M.Tr. Hanla mengucapkan terimakasih atas sambutan baik dari Pemkab HSS.

"Kunjungan ini adalah kegiatan rutin setiap tahunnya. Kami berharap semoga ikatan silaturahmi ini akan terus terjalin dengan baik,” ungkapnya.
Usai acara kunjungan, dirangkai dengan penyerahan cinderamata dari kedua belah pihak antara Bupati Hulu Sungai Selatan Drs. H. Achmad Fikry, M.AP dengan Danlanal Banjarmasin Kolonel Laut (P) Herbiyantoko, M.Tr. Hanla.

Selain itu, Danlanal Banjarmasin juga menyerahkan bantuan paket sembako kepada para staff Museum Rakyat HSS. (af/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes