BREAKING NEWS

Selasa, 17 Agustus 2021

Wabup HSS Ikuti Malam Renungan Suci Di Makam Pahlawan Padang Batung

KANDANGAN- Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan Syamsuri Arsyad, mengikuti malam renungan suci dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun  Republik Indonesia ke-76 di Taman Makam Pahlawan Padang Batung, Senin (16/08/2021) malam.

Apel yang digelar sebagai rangkaian Peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 76 ini berlangsung khidmat dan sebagai wujud penghormatan atas jasa-jasa Pahlawan yang telah gugur untuk merebut, meraih dan mempertahankan Kemerdekaan RI.

Dalam wawancaranya, Wabup Syamsuri Arsyad mengatakan, bahwa hari ini kita melaksanakan renungan suci dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2021.

"Disini para pejuang Kabupaten HSS dimakamkan, untuk kita supaya selalu mengenang dan mengingat jasa-jasa mereka," kata wabup.

Kemudian lanjut Syamsuri, apa yang telah mereka lakukan terhadap negara dan bangsa, mudah-mudahan dapat kita lanjutkan terutama bagi kita generasi penerus.

"Saya berharap sebagaimana semangat mereka berjuang, menjadikan semangat kita untuk membangun, khususnya di Kabupaten HSS ini," jelasnya.

Bertindak sebagai Inspektur Apel Kehormatan dan Renungan Suci tersebut Kapolres HSS AKBP Sugeng Priyanto, dan diikuti Kajari HSS, Kepala Pengadilan Negeri HSS, Kepala BNN HSS, personil TNI, Polri, Para Asisten, Kepala Perangkat Daerah lingkup Pemkab HSS dan Camat Padang Batung. (af/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes