BREAKING NEWS

Rabu, 17 April 2024

Jalan Penghubung Antar Kecamatan Batu Ampar- Seruyan Tengah- Seruyan Hulu Rusak Parah

KUALA PEMBUANG- Jalan penghubung antara Kecamatan Batu Ampar- Seruyan Tengah- Seruyan Hulu, Kabupaten Seruyan mengalami rusak yang sangat parah dan membahayakan bagi pengguna yang ingin melintas .

Berdasarkan pantauan media ini di lapangan, Rabu (17/4) jalan penghubung itu kondisinya sangat rusak parah di beberapa titik seperti di Desa Kalang, Derawa dan sekitarnya.

Akibat jalan rusak itu, seringkali mobil menjadi amblas dan mengakibatkan antrian cukup panjang dan menyita waktu berjam- jam untuk menunggu. 

Disamping itu, juga warga sangat mengeluhkan lambatnya penanganan dari pemerintah daerah setempat.

Puma, warga Kecamatan Sandul mengharapkan agar pemerintah daerah setempat segera memperbaiki jalan antar kecamatan yang kondisinya sangat rusak parah itu. 

"Harapan kami selaku masyarakat kepada pemerintah daerah setempat agar memperbaiki jalan tersebut, karena jalan tersebut merupakan jalan penghubung antara kecamatan, terlebih lagi jalan tersebut sering terjadi mobil amblas dan mengakibatkan antrian yang cukup menyita waktu berjam- jam," ungkapnya.

Puma mengatakan, akibat dari rusaknya jalan tersebut sangat berpengaruh terhadap perekonomian masyarakat. Sebab, jalan tersebut merupakan satu satunya akses bagi masyarakat untuk mengangkut tandan buah sawit.

"Untuk mengangkut tandan buah sawit pasti amblas, karena memang kondisi jalanya rusak parah ditambah lagi apalagi jika turun hujan  jalan tersebut tergenang air dan sangat membahayakan bagi para pengguna jalan yang melintas," jelasnya.

Sementara itu, Afner, Warga Rantau Pulut  yang sering melintas di jalan tersebut juga berharap kepada pemerintah daerah setempat agar segera memperbaiki jalan tersebut, mengingat jalan tersebut merupakan sumber perekonomian bagi warga, karena tingginya mobilitas bagi pergerakan ekonomi untuk mengangkut dan menjual hasil perkebunan.

"Kami berharap agar jalan tersebut segera diperbaiki, karena jalan tersebut setiap hari dilewati oleh para warga yang mengangkut hasil perkebunan sawit dan juga akses bagi taksi travel yang membawa penumpang antar kabupaten," harapnya. (gan/jp). 

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes