BREAKING NEWS

Kamis, 02 September 2021

Puskesmas Pasar Panas Gelar Vaksinasi COVID-19 Tahap Pertama

TAMIANG LAYANG- Puskesmas Pasar Panas melaksanakan pemberian Vaksin COVID-19 kepada masyarakat, Kamis, 2 September 2021.

Pemberian vaksin kali ini untuk dosis pertama, dengan menerjunkan Nakes dari Puskesmas Pasar Panas sebagai vaksinator.

Adapun jenis vaksin yang digunakan adalah vaksin Astrazeneca, dengan ketersediaan vaksin sebanyak 14 Vial.

Kepala Puskesmas Pasar Panas H. Darkasi SST. MM menghimbau mari kita sukseskan Vaksinasi COVID-19 agar terciptanya ketebalan imun kelompok.

"Dengan adanya pemberian Vaksin ini merupakan satu langkah ikhtiar kita untuk mencegah diri kita dan keluarga, agar tidak terdampak Virus Corona yang berat," pesan H. Darkasi.

Namun, kata H. Darkasi, setelah divaksin kita harus tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

"Walau pun sudah divaksin kita harus tetap terapkan Prokes dengan 5M yaitu, memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan, serta mengurangi mobilitas," demikian H. Darkasi. (zi/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes