BREAKING NEWS

Senin, 25 Oktober 2021

Ketua DPRD Kalsel Sapa Masyarakat Tabalong Sambil Serap Aspirasi

TABALONG- Selama sepekan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) Dr. (HC). H. Supian HK, SH, MH, menyapa warga kecamatan Jaro dan Muara Uya Kabupaten Tabalong.

Hal ini dalam rangka rangkaian kegiatan Reses yang dilaksanakan seluruh anggota DPRD secara serentak, guna menyerap aspirasi masyarakat, terhitung dari tanggal 17 Oktober 2021 hingga 24 Oktober 2021.

H. Supian HK yang merupakan utusan dari dapil V, kali ini menyambangi Kabupaten Tabalong, setelah pada Reses sebelumnya mengunjungi Kabupaten Hulu Sungai Utara dan Kabupaten Balangan.

Warga Kecamatan Jaro dan Kecamatan Muara Uya antusias menyambut kedatangan Ketua DPRD kali ini, banyak masukan yang disampaikan warga, dengan harapan aspirasinya dapat ditindaklanjuti oleh H. Supian HK.

Diantara aspirasi yang disampaikan warga, rumah ibadah masih menjadi permintaan terbanyak yang disampaikan warga, tercatat ada beberapa Masjid dan Gereja yang diusulkan warga untuk di renovasi. Selain itu, juga terdapat jalan penghubung yang mengalami kerusakan masuk dalam usulan warga.

Menindaklanjuti aspirasi dari warga Kabupaten Tabalong, H. Supian HK berjanji akan memperjuangkan masukan masukan dari masyarakat.

"Apa apa yang sudah disampaikan oleh warga sudah kami catat dengan seksama, untuk selanjutnya pokok pokok pikiran ini akan kami perjuangkan di pembahasan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) ke depannya," ungkap Supian HK. (sar/li/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes