BREAKING NEWS

Kamis, 30 Desember 2021

8 Kelompok Tani di Barito Timur Dapat Bantuan Mesin Pemotong Rumput dan Chainsaw

TAMIANG LAYANG- Sebanyak 8 Kelompok Tani yang tersebar di Kabupaten Barito Timur mendapat bantuan mesin pemotong rumput dan chainsaw. 

Bantuan itu diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Barito Timur yang diserahkan langsung Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas pada acara temu tani dan penyuluh di Aula Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Barito Timur, Rabu (29/12).

Bupati Barito Timur, Ampera AY Mebas dalam arahannya meminta para petani untuk lebih semangat dan giat bekerja. 

"Dengan semangat dan giat maka akan mendapatkan hasil yang pertanian yang banyak," ujarnya.

Selain pesan kepada petani, dalam kesempatan itu, Bupati juga berpesan kepada para penyuluh pertanian selalu menjaga kesehatan. Pasalnya, para penyuluh pertanian ini merupakan ujung tombak pemerintah dalam mendampingi dan membimbing para petani.

"Dalam menjalankan tugas di lapangan penyuluh harus tetap menjaga kesehatan dengan menerapkan protokol kesehatan. Jangan sampai lalai dan harus waspada terhadap COVID-19,” imbuh Ampera.

Apalagi belakangan ini, ujar Bupati, muncul kasus COVID dengan varian baru. Karena itu, bupati mengajak semua lapisan masyarakat di Barito Timur sama- sama menjaga kesehatan.

Tak lupa, Ampera juga mengucapkan terima kasih kepada penyuluh pertanian yang sudah melakukan pendampingan, pengawalan, dan pembinaan kepada petani di Barito Timur.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Barito Timur Trikorianto, SP, MM mengatakan, bahwa kegiatan temu tani dan penyuluh ini tiap tahun dianggarkan di dinas yang Ia pimpin. Namun, pada tahun 2020 tidak dilaksanakan karena pandemi COVID-19.

"Setelah kami melakukan musyawarah  dengan bidang di dinas pertanian yang melaksanakan kegiatan, diputuskan temu tani dan penyuluh dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan,” terang Trikorianto.
Mantan Camat Benua Lima ini juga mengatakan, bahwa tujuan kegiatan ini selain sebagai wadah silaturahmi juga untuk menyamakan persepsi tentang program pembangunan pertanian secara luas di Kabupaten Barito Timur.

Perlu diketahui kegiatan temu tani dan penyuluh ini diselenggarakan oleh Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Barito Timur. Acara ini 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Bupati Barito Timur Habib Said Abdul Saleh, jajaran Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, Perwakilan Kelompok Tani, KTNA, dan Penyuluh Pertanian se-Kabupaten Barito Timur. (zi/dsk/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes