BREAKING NEWS

Jumat, 31 Desember 2021

Polsek Banjarmasin Barat Didukung Polda Kalsel Gelar Vaksinasi Presisi

BANJARMASIN- Puluhan warga dan pengunjung pasar terlihat antusias jalani vaksinasi di gerai vaksin presisi Polsek Banjarmasin Barat yang diselenggarakan di UPTD Dermaga Bajar Raya Jl. Barito Hulu RT 51 RW 03 Pasar Banjar Raya, Kelurahan Pelambuan, Kecamatan Banjarmasin Barat, Kota Banjarmasin, Jumat (31/12/2021).

Gerai vaksin presisi yang terselenggara berkat kerjasama Polsek Banjarmasin Barat dengan Polda Kalimantan Selatan ini melayani vaksinasi dosis pertama dan dosis kedua dengan vaksin sinovac dan vaksin astrazaneca.

Vaksinasi tersebut melibatkan tenaga kesehatan dari Biddokkes Polda Kalimantan Selatan yang terdiri dari petugas vaksinator, petugas screening kesehatan, dan petugas observasi data.

Kapolsek Banjarmasin Barat, AKP Faizal Rahmah, SH, SIK melalui Bhabinkamtibmas Kelurahan Pelambuan Bripka Ardani, SH mengatakan, kegiatan ini akan terus dilaksanakan sebagai bentuk dukungan Polri pada program vaksinasi pemerintah. Selain itu, juga untuk percepatan capaian vaksinasi dan pembentukan herd immunity di masyarakat.

"Kami menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk mendukung dan mensukseskan kegiatan vaksinasi ini dengan datang dan mengikuti vaksin," kata Ardani.
Ardani mengingatkan agar warga tetap menerapkan protokol kesehatan dengan ketat dalam aktifitas sehari-hari, baik yang sudah divaksin maupun yang belum divaksin untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19.

"Mudah-mudahan dengan vaksinasi ini, bisa mempercepat terbentuknya herd immunity khususnya di wilayah Kelurahan Pelambuan, Banjarmasin Barat dan Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada umumnya," harap Ardani. (rch/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes