BREAKING NEWS

Senin, 07 Februari 2022

BPJN Kalsel : Songsong IKN Baru, Jalan di Kalsel Bakal Ditata

BANJARMASIN- Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Kalimantan Selatan menyatakan kesiapannya untuk melaksanakan pembangunan dalam rangka menyongsong Ibu Kota Negara (IKN) baru.

Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Kalimantan Selatan melalui Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) 2.1 BPJN Kalsel, Bambang Raharmadi ST, MT, menuturkan bahwa paket pekerjaan preservasi ruas Jalan Lianganggang- Martapura- Batas Kota Rantau sudah selesai proses lelang.

"Hari ini rencana tanda tangan kontrak dengan kontrak tahun jamak (MYC) TA 2022 sampai 2023 dengan nilai Rp110 miliar," tutur Bambang Raharmadi saat ditemui awak media diruang kerjanya, Senin (7/2/2022).

Menurutnya, pekerjaan tersebut selain untuk membangun Kalimantan Selatan secara keseluruhan, lebih khusus lagi untuk mendukung pembangunan rencana Ibu Kota Negara (IKN).

Bambang menyebutkan, pekerjaan yang sudah selesai Desember 2021, yaitu Pergantian Jembatan Sungai Martapura. Dimana, pekerjaan itu dikerjakan tahun anggaran 2020 dan 2021.

"Alhamdulillah pekerjaan tersebut selesai tepat waktu," ujarnya.

Bambang mengatakan, untuk kedepan BPJN Kalimantan Selatan juga akan mengganti paket-paket, seperti paket Pekerjaan Martapura 1A dengan bentang 60 meter, dan sekarang dalam proses lelang.

"Mudahan bulan Febuari ini sudah bisa dilakukan kontrak Jembatan Martapura 1A," harapnya.

Sedangkan paket yang lain, sambung Bambang, seperti paket Preservasi Lianganggang- Martapura- Batas Kota Rantau sudah selesai dilelang.

Selain itu, kata Bambang, pihaknya juga mengharapkan sinergitas Pemerintah Daerah untuk bisa menyelesaikan problem yang ada di atas jalan negara. 

"Jika sudah bisa teratasi, maka kami bersama dengan tim penilai dari Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) akan bisa bekerja," ujarnya.

Bambang juga menyebutkan, Provinsi Kalimantan Selatan menjadi Daerah terdekat dengan IKN. Karena, terdekat akan memperhatikan dan menata jalan dengan dilakukan pelebaran jalur. 

"Kalsel ini masuk ring dua untuk IKN, maka lebar jalan jadi perhatian,” tandasnya. (yet/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes