BREAKING NEWS

Rabu, 02 Februari 2022

DPRD Kalsel Inginkan Komunitas Millenial Terakomodir dan Teradministari

BATOLA- Ketua Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Rachmah Norlias menginginkan agar komunitas-komunitas yang berisi kaum millenial bisa terakomodir dan teradministrasi seperti organisasi kepemudaan resmi dibawah naungan pemerintah.

Hal itu diungkapkan Rachmah Norlias saat melakukan sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Nomor 10 Tahun 2019 tentang Kepemudaan kepada puluhan mahasiswa dan mahasiswi Universitas Muhammadiyah Banjarmasin, Sabtu (29/1) lalu.

"Dengan terdata dan teradministrasi komunitas-komunitas millenial itu, semua bentuk kegiatan bisa lebih mudah diawasi dan dibina. Tentunya pembinaan yang diberikan pemerintah jika komunitas tersebut memiliki kepengurusan, visi misi dan anggaran dasar yang jelas,” katanya kepada wartawan.

Srikandi Dewan dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) ini berharap, jika seluruhnya mampu terakomodir maka para pemuda di Banua bisa memberikan kontribusi yang lebih luas lagi ke masyarakat dengan pendanaan maksimal dari pemerintah. 

Oleh karena itu, menurut Rachmah, pendalaman terkait Perda ini sangat penting diketahui karena didalamnya berisi tentang kewajiban pemuda serta kewajiban pemerintah dalam hal membina para pemuda.

Sementara itu, Wakil Rektor II UMB, Muhammad Adriani Yulizar menilai Perda ini tentang Kepemudaan ini sangat bagus sekali guna menyongsong bonus demografi. Dengan adanya Perda ini, lanjut Adriani, para pemuda bisa lebih awal dibina sehingga lebih baik ke depannya.

"Perda ini sangat bagus sekali untuk menyongsong generasi muda kita yang melimpah. Dengan ada perda ini, pemuda harapan bangsa dari awal kita bina, insyaallah apa yang kita harapkan pemuda kita bisa lebih baik,” jelasnya.

Diketahui, sosialisasi produk hukum dari DPRD Kalsel ini menghadirkan narasumber dari Ketua Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Barito Kuala, Muhammad Abdan Syakura. 

Bukan hanya sekedar mendalami isi perda, sosialisasi ini juga menggali berbagai harapan dan kendala apa saja yang kerap dihadapi para pemuda dalam berkegiatan di masyarakat. (adpm/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes