BREAKING NEWS

Jumat, 04 Maret 2022

Polres Bartim Kembali Gelar Gerai Vaksin Presisi Untuk Anak Usia 6-11 Tahun

TAMIANG LAYANG- Satuan Binmas (Satbinmas) bekerja sama dengan Seksi Kesehatan Polres Barito Timur kembali menggelar Gerai Vaksin Presisi untuk anak usia 6-11 tahun, di Gedung Sekolah Dasar Negeri (SDN) Saing, Kecamatan Dusun Tengah, Bartim, Jumat (4/3).

Kapolres Barito Timur, AKBP Afandi Eka Putra melalui Kasat Binmas AKP Asep Mustofa didampingi Kasi Kesehatan dr. Uliza Nur Aini mengatakan, vaksinasi ini untuk meningkatkan pencapaian target vaksinasi khususnya bagi anak-anak di wilayah Kabupaten Barito Timur, Kalteng.

"Kami menghimbau kepada orang tua yang anaknya akan menerima vaksin, agar jangan takut untuk disuntik," imbaunya.
 
Ia menegaskan, Polres Barito Timur akan terus menggencarkan vaksinasi guna mendukung program Pemerintah dan juga mempercepat terbentuknya herd immunity kepada masyarakat di Barito Timur, tak terkecuali bagi anak-anak, serta mendukung pembelajaran tatap muka (PTM) disekolah.

"Alhamdulillah, hari ini sebanyak 93 orang berhasil disuntik vaksin COVID-19, baik dosis pertama, kedua maupun ketiga atau booster," tandasnya. (zi/gun/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes