BREAKING NEWS

Sabtu, 15 Oktober 2022

Ratusan Rider Ikuti Jelajah Alam Barabai-6 Adventure dan Enduro Seri-2

BARABAI- Ratusan Rider dari penjuru Kalimantan Selatan ikuti Jelajah Alam Barabai-6 Adventure dan Enduro yang digelar Kodim 1002 Hulu Sungai Tengah (HST) bekerja sama dengan Bratic (Barabai Trail Comunity) Super Kebo dalam rangka memeriahkan HUT TNI ke-77 dengan start dari Stadion Murakata Mandingin Barabai, Sabtu (15/10).

Zaki Wardana.ST, Ketua Umum Bratic Super Kebo, mengucapkan terima kasih kepada Dandim 1002/HST yang telah memfasilitasi Jelajah Alam Barabai-6 enventure dan enduro sehingga dapat terselenggara sesuai jadwal.

"Untuk diketahui bersama bahwa event Jelajah Alam Barabai-6 ini berbeda dari event-event sebelumnya, karena selain ada kelas eventure terdapat kelas bergengsi yaitu enduro seri ke-2 oleh IMI Kalsel," katanya.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada IMI Kalsel yang telah memberikan kepercayaan kepada pihaknya Bratic Super Kebo untuk menyelenggarakan Enduro seri ke-2 Kalsel.

Sementara itu, Dandim 1002 HST, Letkol Kav Gagang Prawardhana, S.I.P., M.Han selaku penanggung jawab kegiatan mengatakan, Event yang sudah ke enam kalinya digelar di HST ini selain untuk menyambut HUT TNI ke-77.

"Selain itu, juga untuk memperkenalkan kembali destinasi wisata yang ada di Hulu Sungai Tengah atau Bumi Murakata," ujarnya usai melepas bendera start.

Menurutnya, kegiatan tersebut juga sekaligus memfasilitasi komunitas yang menyukai olahraga adrenalin di Kalimantan Selatan.
 
"Selain Jelajah Alam Barabai atau JAB-6 juga digelar Enduro seri kedua yang start dan finish berada Desa Pihandam, Kecamatan Batang Alai Utara.

"Kegiatan ini tidak hanya diikuti rider dari Kalimantan Selatan, akan tetapi ada juga rider/peserta dari pulau jawa," kata Dandim.
 
Ia mengungkapkan, mengusung tema TNI Adalah Kita 

"Kegiatan ini juga sebagai ajang silaturahim jajaran TNI Kodim 1002/HST dengan komunitas trail guna memantapkan kemanunggalan TNI-Rakyat," jelasnya.

Turut hadir dalam Jelajah Alam Barabai-6 Adventure dan Enduro seri-2 ini, Sekda HST, Ketua DPRD HST, Dandim 1002 HST, Kajari HST, Ketua PN Barabai, Kabag OPS Polres HST, Kasat Pol PP HST, Kadispora HST, Pinca BRI Barabai, Ketua IMI Kalsel bersama Staf. (pndm/hendra/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes