BREAKING NEWS

Senin, 21 November 2022

DPRD Mura Sepakat Pengembangan Ekonomi Kreatif di Mura

PURUK CAHU- Komisi II DPRD Murung Raya sepakat perlu adanya peningkatan pengembangan ekonomi kreatif di wilayah Murung Raya, Kalimantan Tengah.

Sudah berusia 20 tahun, Kabupaten Murung Raya terus seiring dan sejalan dengan program Pemerintah Pusat. Saat ini kiranya perlu membuat terobosan dalam pengembangan ekonomi kreatif.

"Ini sangat vital, sehingga perlu mendapat dukungan dan perlu adanya dorongan juga dari semua pihak terkait,” kata Ketua Komisi II DPRD Murung Raya, Heriyus M Yoseph di Puruk Cahu, Senin.

Menurutnya, ekonomi kreatif yang saat ini perlu dibangkitkan yakni di bidang Industri Kecim Menengah (IKM) seperti industri funitur maupun lainnya yang sesuai dengan kondisi Sumber Daya Manusia (SDM) dan Sumber Daya Alam (SDA).

Dalam upaya meningkatkan SDM, perlu adanya pelatihan yang digagas dari instansi teknis. Sedangkan di lihat dari SDA maka melibatkan instansi teknis lainnya. SDM dan SDA perlu sinergitas OPD terkait dalam mendukung program ekonomi kreatif.

"Pengembangan ini memiliki nilai yang cukup baik saat ini dan merupakan program jangka panjang dalam meningkatkan ekonomi masyarakat. Terlebih lagi dalam peningkatan ekonomi secara nasional pasca badai COVID-19,” katanya.

Tidak hanya itu, sambung dia lagi, Kabupaten Murung Raya sebagai salah satu kabupaten yang ada di wilayah DAS Barito juga perlu membuat program jangka pendek, mengah dan panjang untuk menjadi bagian atau menempatkan diri sebagai daerah penyangga Ibu Kota Nusantara di Kaltim.

"Kami di Komisi II dan para anggota dewan lainnya turut mendukung peningkatan ekonomi kreatif di Murung Raya, tentunya dukungan ini dengan segala daya upaya kita lakukan agar pemulihan ekonomi di tengah kondisi saat ini dapat terwujud di masyarakat,” kata Heriyus.

Salah satu dukungan yang berjalan yakni Industri furnitur yang telah berproduksi saat ini dan ini perlu mendapat apresiasi dan dukungan secara nyata dari seluruh elemen masyarakat Murung Raya.

"Dengan membeli produk asli buatan tangan pengrajin kita ini, adalah salah satu dukungan kita terharap majunya ekonomi kreatif kita, dan berdampak kepada pemulihan ekonomi di masyarakat jita juga,” pungkasnya. (aa/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes