BREAKING NEWS

Senin, 05 Desember 2022

Legislator Kapuas Prihatin Kondisi SDN 2 Selat Dalam

KUALA KAPUAS- Apa yang terjadi di SDN 2 Selat Dalam, Kecamatan Selat yang saat ini murid disekolah tersebut terpaksa belajar di teras, membuat keprihatinan.

Keprihatinan tersebut disampaikan salah satu legislator asal Dapil Selat, Bardiansyah dari Fraksi Nasioan Demokrat (NasDem) DPRD Kabupaten Kapuas.

"Saya secara pribadi sangat prihatin akan kondisi seperti itu, ini dihadapan mata sampai terjadi seperti ini apalagi yang jauh dan terpencil" ujar Bardiansyah, melalui pesan WhatsApp pribadinya, Sabtu (3/12).

Mantan Ketua KPU Kabupaten Kapuas ini mengintruksikan kepada pihak Dinas Pendidikan Kabupaten Kapuas segera menindaklanjuti dan menegur pelaksana rehab bangunan di SDN 2 Selat Dalam tersebut.

"Apalagi, dilokasi kegiatan rehab ruang belajar tersebut sampai tidak terlihat papan sosialisasi kegiatan, apakah menggunakan APBD Kabupaten Kapuas atau bukan," tegas Bardi sapaan akrabnya.

Ia mengatakan, seluruh kegiatan baik rehab maupun pembangunan terhadap aset Pemerintah diwajibkan memperlihatkan papan sosialisasi pelaksanaan.

"Akan terlihat sumber anggaran, masa dan waktu pelaksanan, hingga pihak mana yang bertanggung jawab atas kegiatan tersebut, semua ada aturan," demikian Bardi. (robby/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes