BREAKING NEWS

Senin, 27 Februari 2023

Pemerintah Desa Dorong Gelar Musdesus Penetapan Penerima BLT DD


TAMIANG LAYANG- Pemerintah Desa Dorong, Kecamatan Dusun Timur, Kabupaten Barito Timur, Provinsi Kalimantan Tengah menggelar Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) dalam rangka evaluasi BLT DD tahun 2022 untuk penetapan calon penerima BLT DD tahun 2023. Kegiatan dilaksanakan di Aula Kantor Desa Dorong, Senin (27/2).

Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Desa Dorong, Superson, di dampingi Ketua BPD Dili Ata Harapani, Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan dihadiri anggota BPD, perangkat desa, RT, perwakilan masyarakat serta undangan lainnya.

Kepala Desa Dorong, Superson mengatakan, dari hasil rapat ini di sepakati sebanyak 27 keluarga penerima manfaat (KPM) untuk penerima BLT DD tahun 2023.

"Tahun ini hanya 10 persen dari Dana Desa (DD) diambil untuk BLT-DD, dibandingkan tahun 2022 kemarin 40 persen, ya cukup banyak penerima BLT-DD," kata Superson.

Superson menyebut, bahwa KPM BLT-DD itu tersebar dari RT. 001, RT. 002 dan RT. 003.

"Semua KPM memang benar- benar orang yang layak sebagai penerima bantuan sosial dari dana desa," demikian Superson. (zi/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes