BREAKING NEWS

Senin, 25 September 2023

Polsek Dusun Tengah Berhasil Ungkap Peredaran Narkotika

TAMIANG LAYANG- Jajaran Polsek Dusun Tengah, Polres Barito Timur, Polda Kalimantan Tengah berhasil mengungkap peredaran narkotika di wilayah setempat, Minggu (24/9) dini hari.

Dalam pengungkapan itu, berhasil diamankan seorang pelaku berinisial AF (50) warga Desa Dayu, Kecamatan Karusen Janang, Kabupaten Barito Timur, Provinsi Kalimantan Tengah.

Pengungkapan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Dusun Tengah, Iptu Supriyadi, S.H.,M.H. didampingi Waka Polsek Ipda Yefri Budi Ismanto dan anggota gabungan lainnya.

Kapolres Bartim, AKBP Viddy Dasmasela, S.H.,M.H., melalui Kapolsek Dusun Tengah,
Iptu Supriyadi, S.H.,M.H menyampaikan, bahwa pelaku AF yang dibekuk itu merupakan mantan residivis kasus yang sama.

"Setelah kami melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap pelaku yang saat itu tertangkap tangan menguasai serbuk kristal diduga narkotika jenis sabu. Selanjutnya kami laporkan ke satuan atas Satresnarkoba Polres Bartim," ujar kapolsek, Senin (25/9) sore.

Dari tangan pelaku, kata Kapolsek, berhasil diamankan serbuk kristal diduga narkotika jenis sabu sebanyak 10 paket dengan berat bruto 8.90 gram.

"Selain itu, turut diamankan uang tunai Rp800 ribu, 1 buah handphone, bukti transfer BRI, 1 buah timbangan digital warna hitam, satu buah kotak senter warna hitam, dan satu buah kotak plastik kecil," ujarnya.

Kapolsek menegaskan, bahwa perkara tindak pidana narkotika kini telah diserahkan ke Satresnarkoba Polres Bartim untuk dilakukan proses penyidikan dan pengembangan lebih lanjut.

"Kami berharap kepada masyarakat agar tidak takut dalam memberikan informasi serta melaporkan terkait peredaran narkotika," demikian Kapolsek. (zi/spy/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes