BREAKING NEWS

Jumat, 17 November 2023

Pj Bupati Barut Tinjau Pasar Murah Dalam Rangka Pengendalian Inflasi

MUARA TEWEH- Pj Bupati Barito Utara, Muhlis meninjau operasi pasar murah dalam rangka pengendalian inflasi dan stabilitas harga bahan pokok, yang dilaksanakan di Desa Sei Rahayu, Kecamatan Teweh Tengah, Kamis (16/11). 

Pasar murah itu dilakukan di lima desa, yang meliputi Desa Rahayu I, Desa Sei Rahayu II, Desa Rimba Sari, Desa Beringin Raya, dan Desa Data Nirui.

Adapun yang dijual dalam pasar murah tersebut. Seperti beras, minyak goreng dan mie instan, dengan harga perpaket dijual Rp100 ribu. 

Pj Bupati Barut, Muhlis, menyampaikan bahwa operasi pasar murah ini merupakan salah satu upaya Pemerintah Kabupaten Barito Utara dalam menangani permasalahan inflasi. 

"Dengan adanya operasi pasar murah ini, kami berharap masyarakat dapat terbantu dan memperoleh manfaat dari kegiatan ini. Meski jumlahnya tidak banyak, namun bisa mengurangi beban masyarakat," ucap Muhlis.

Hadir dalam kegiatan tersebut, unsur FKPD, Anggota DPRD, Plh. Sekda Jupriansyah,. Kepala OPD terkait, Camat dan undangan lainnya. (dsk/my/jp). 

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes