BREAKING NEWS

Selasa, 12 Maret 2024

Pasar Ramadan 1445 H di Barsel Resmi di Buka, Ramai Diserbu Pengunjung

BUNTOK- Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Barito Selatan, Mirwansyah mewakili Pj Bupati Barsel, H Deddy Winarwan membuka secara resmi Pasar Ramadan 1445 H/ 2024 M, di halaman Plaza Beringin Jl. Panglima Batur Buntok, Selasa (12/3) sore. 

Pj Deddy Winarwan dalam sambutannya yang dibacakan Asisten Administrasi Umum Setda Kabupaten Barsel, Mirwansyah mengatakan, bahwa pada tahun ini dapat melaksakan kembali pasar Ramadan 1445 H. Menurutnya, pasar Ramadan tahun ini dilaksakan oleh Dinas Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten Barsel dan beberapa pihak yang ikut berparsifasi. Diantaranya BRI Cabang Buntok dan Bank Kalteng Cabang Buntok untuk memeriahkan kegiatan pasar ramadan tahun ini.

"Pelaksanaan pasar Ramadan ini dilaksanakan 30 hari kedepan. Semoga bisa menambah suka cita kita dalam menjalankan ibadah puasa untuk menyambut hari raya idul fitri," harapnya. 

Ia berharap, pasar Ramadan ini memberikan banyak manfaat, baik kepada pedagang maupun warga yang ingin mencari menu untuk berbuka puasa serta memfasilitasi pedagang atau pelaku usaha kecil menengah (UKM) yang ada di wilayah Kota Buntok, agar memiliki tempat yang layak, nyaman serta mudah dijangkau masyarakat yang ingin berbelanja. 

Ia juga berpesan, agar lingkungan pasar Ramadan harus selalu dijaga kebersihan dan terbebas dari berbagai macam sampah makanan maupun minuman. 

"Sehingga siapa pun yang datang berkunjung akan merasa nyaman dan tidak terganggu,” harap Mirwansyah. 

Pada kesempatan tersebut, Mirwansyah menyampaikan penghargaan dan apresiasi serta terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh stakeholders yang telah bersinergi bersama-sama melaksanakan kegiatan pasar Ramadan ini.

"Atas nama Pj Bupati Barsel dan Pemkab Barsel saya mengucapkan selamat menunaikan Ibadah Puasa Ramadan 1445 H/2024 M kepada seluruh masyarakat Barsel yang menjalankan Ibadah Puasa. Mari kita selalu menjaga toleransi di tengah-tengah keragaman yang ada dan mari kita selalu merawat keberagaman itu sehingga silaturahmi di antara kita dapat terjaga dengan baik," jelas Mirwansyah.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Anggota DPRD Barsel, Hj Nyimas Artika, Kepala Disdagkop UKM Kabupaten Barsel, Swita Minarsih, Kepala BPKAD Kabupaten Barsel, Akhmad Akmal H, Kepala Dinas KP3 Kabupaten Barsel, Ida Safitri, Perwakilan Perbankan, Kepala DSPMD Kabupaten Barsel, Selvy Riyatmi, beberapa pejabat eselon III dan IV lingkup Pemkab Barsel. (zi/jp). 

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes