BREAKING NEWS

Kamis, 25 April 2024

Kementan RI Teken MoU Dengan Polri Demi Wujudkan Peningkatan Keamanan Program Pembangunan Pertanian

KANDANGAN- Peran Kepolisian merupakan salah satu faktor penting dalam pendampingan dan pemeliharaan keamanan pada pelaksanaan program pembangunan pertanian di Indonesia. 

Mendukung hal tersebut, Kementerian Pertanian (Kementan) Republik Indonesia (RI) bersama Polisi Republik Indonesia (Polri), melaksanakan Penandatanganan Naskah Nota Kesepahaman. 

Acara tersebut juga digelar melalui Zoom Meeting, dan diikuti Pj Bupati HSS yang mana dalam hal ini diwakili oleh Sekretaris Daerah Kabupaten HSS, H Muhammad Noor, Kapolres HSS, AKBP Leo Martin Pasaribu, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten HSS, Muhamad Noor, serta jajaran Polres HSS, di Aula Amandit Polres HSS, Kamis (25/4). 

Dalam kesempatan itu, Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M. Si, menuturkan, bahwa dengan adanya penandatanganan Naskah Nota Kesepahaman ini, diharapkan mampu mendukung dan mempercepat seluruh program Kementan RI agar manfaatnya bisa dirasakan seluruh masyarakat Indonesia. 

Ia juga mengatakan, Polri selalu siap mendukung seluruh program Kementan RI dalam mewujudkan ketahanan pangan bagi masyarakat Indonesia. 

Penandatanganan Naskah Nota Kesepahaman yang digelar melalui sarana Zoom Meeting tersebut juga diikuti Gubernur, Bupati, Walikota, Kapolres, serta Kepala Dinas Pertanian se-Indonesia. (ari/jp). 

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes