BREAKING NEWS

Senin, 03 Agustus 2020

Bhabinkamtibmas Desa Saka Lagun Amankan Rapid Test Massal


KAPUAS - Bhabinkamtibmas Desa Saka Lagun Polsek Pulau Petak jajaran Polres Kapuas Polda Kalteng Brigpol Halifatullah melaksanakan Pengamanan kegiatan Rapid Test bertempat di Gedung Olah Raga Bulu Tangkis Desa Saka Lagun Kecamatan Pupet Kabupaten Kapuas, 03 Juli 2020 pagi.

Rapid Test dilaksanakan oleh Puskesmas Saka Lagun dengan jumlah yang melakukan pemeriksaan 49 Orang dari warga setempat.

Adapun tujuan pengamanan adalah untuk menjamin keamanan dan kelancaran pelaksanaan kegiatan Rapid Test dan protokol kesehatan diterapkan sebagai mana mestinya sehingga langkah-langkah pemerintah dalam menanggulangi penyebaran virus Covid-19 dapat berjalan dengan baik 

Dalam kegiatan tersebut Halifatullah berkesempatan menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas dan memberikan imbauan pencegahan covid-19, Halifatullah berpesan agar selalu memakai masker dan menerapkan social distancing.

"Agar warga mendukung penuh kegiatan penanggulangan penyebaran Covid-19 dengan berpartisipasi aktif menerapkan protokol kesehatan dalam kegiatan sehari-hari selalu pakai masker dan rajin cuci tangan dengan cairan disinfektan," ungkapnya. 

Adapun Hasil Rapid Test bagi warga Desa Saka Lagun Kec. Pulau Petak sebanyak 49 Orang dengan hasil 48 NR ( Non Reaktif) dan 1 Orang Reaktif an. Fitri dan selanjutnya diminta untuk karantina mandiri sambil menunggu pemeriksaan swab. (red/jp )

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes