BREAKING NEWS

Jumat, 13 November 2020

Gugus Tugas Covid-19 Bartim Meminta Jangan ada Penumpukan Pemilih di TPS saat Pilkada

TAMIANG LAYANG - Koordinator Bidang Pencegahan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Barito Timur, Simon Biring meminta agar tidak terjadi penumpukan pemilih di sekitar TPS saat Pilkada serentak pada 09 Desember 2020 mendatang.

"Kita sarankan kalau ada pemilih yang datang harus segera dilayani, setelah itu disuruh pulang supaya tidak berkumpul orang banyak di TPS," ujar Simon di Tamiang Layang, Jumat (13/11/2020).

Terkait penerapan protokol kesehatan saat pemungutan suara 09 Desember 2020 mendatang, kata Simon, sudah dikoordinasikan juga dengan Polres Barito Timur beberapa waktu lalu.

"Beberapa waktu lalu sudah dipaparkan di hadapan kapolres, dan di PKPU sudah diatur tentang protokol kesehatan, nanti di TPS akan seperti itu," katanya.

Ditambahkan Simon, bahwa nanti di setiap TPS, panitia pemungutan suara (PPS) menyiapkan tempat cuci tangan, sarung tangan, pengukur suhu tubuh dan bilik khusus bagi pemilih dengan suhu tubuh diatas 37,3 derajat celsius.

"Dan petugas di TPS akan menggunakan APD lengkap dengan face shield," ucap Simon.

Sedangkan Ketua KPU Barito Timur, Andi A Gandrung menambahkan, bahwa kondisi TPS dibuat selalu steril saat pemungutan suara, karena itu akan diadakan sterilisasi berkala oleh PAM TPS kedua.

"Insya allah pelaksanaan Pilkada 2020, TPS kita semua steril sehingga para pemilih tidak perlu khawatir untuk menggunakan hak pilihnya," jelas Andi. (zi/lb/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes