BREAKING NEWS

Senin, 16 November 2020

MRI Balangan dan ACT Kalsel Berikan Pelatihan untuk Meningkatkan Kemampuan Relawan

PARINGIN - Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) Kabupaten Balangan bersama Tim Aksi Cepat Tanggap (ACT) Kalsel, adakan pelatihan bagi relawan untuk meningkatkan kapasitas kemampuan relawan, di Danau Tabukan Desa Panaitan Kecamatan Lampihong, Minggu (15/11/2020) kemarin.

Ketua Harian sekaligus Komandan Rescue MRI Kalsel, Muhammad Riadi, menyampaikan pelatihan ini diisi dengan dua materi, yakni materi vertikal rescue atau materi dasar tentang pengenalan alat serta teknik turun naik, dan materi kedua water rescue atau penyelamatan terhadap korban tenggelam.

"Kegiatan ini ditujukan untuk membekali para kawan relawan khususnya di tim rescue, bagi persiapan dipenanggulangan bencana," ujarnya.

Para peserta pelatihan juga dibekali dengan kelengkapan mulai dari perahu landing craft rubber (LCR), helm, pelampung, dayung, serta perlengkapan penunjang lainnya.

Riadi menambahkan, sebelum jauh masuk ke fase pemulihan, tentu permulaan yang paling penting adalah fase kesiapsiagaan dan tanggap darurat bencana.

Peserta ini pun juga dilatih bagaimana cara untuk mengendalikan perahu, mendayung, berenang, evakuasi korban, materi dasar medis penolongan pertama serta pemeliharaan perahu.

Salah satu peserta MRI HSU, Nashiruddin, mengatakan MRI ini tidak hanya terfokus pada membantu saja akan tetapi lebih banyak untuk pemberdayaan masyarakat, serta memberikan wawasan pengetahuan yang luas tentang kemanusiaan terhadap relawan.

"Kita bisa membantu mereka untuk pengobatan yang layak, biaya pengobatan, dan masih banyak lagi program pendampingan, pembinaan, dan pemberdayaan terhadap masyarakat yang dilakukan oleh MRI," tutupnya.

Nashir menginginkan dengan adanya pembinaan ini, masyarakat mampu bangkit melalui konsep advokasi bina suasana dan gerakan masyarakat," jelasnya. (andri/din/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes