BREAKING NEWS

Selasa, 26 Januari 2021

Pasca Banjir selama 5 hari, Pelayanan Rutan Kelas IIB Barabai Kembali Normal

BARABAI- Kegiatan di Rutan Kelas IIB Barabai telah kembali normal pasca Bencana Banjir selama 5 hari kabupaten HST Selasa, (19/01) lalu. Seluruh pelayanan kepada masyarakat sudah kembali dilaksanakan.

Layanan penitipan barang, aktivitas kantor, layanan integrasi CB, PB, CMB, dan asimilasi kembali dilaksanakan. 1 orang WBP yang telah mendapat SK pembebasan bersyarat dan diantar ke Bapas Amuntai.


Kepala Rutan Barabai, Gusti Iskandarsyah, mengatakan bahwa kegiatan pembinaan kemandirian Pengelasan di Bengkel Kerja dan Menjahit telah kembali dilaksanakan.

"Logistik bahan makan warga binaan pun sudah rutin didatangkan," ujarnya.

Dikatakan dia, bahwa saat ini warga binaan masih kesulitan mendapatkan air bersih untuk minum dan mandi dikarenakan PDAM Barabai belum menyala.

Dalam musibah banjir yang terjadi, Dirinya juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah memberikan bantuan ke Rutan Barabai baik bantuan moril ataupun materil. (hms/hen/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes