BREAKING NEWS

Senin, 01 Maret 2021

Bupati Sampaikan Pidato kepada DPRD HST

BARABAI- Bupati Hulu Sungai Tengah, Aulia Oktafiandi didampingi Wakil Bupati Hulu Sungai Tengah H. Mansyah Sabri sampaikan pidato bupati periode 2021-2024 kepada DPRD Hulu Sungai Tengah, Senin (1/3/2021).

Hal itu disampaikan pada rapat paripurna DPRD HST yang berlangsung di Lantai II Gedung DPRD HST, dipimpin Ketua DPRD H Rachmadi Jingga didampingi Wakil Ketua H Hendra Suriadi dan Taufik Rahman, serta diikuti anggota DPRD lainnya.

Dalam pidatonya, Bupati Aula Oktafiandi menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat HST atas kepercayaan dan dukungannya sehingga diberi kesempatan untuk menjalankan kepemimpinan sebagai Bupati dan Wakil Bupati HST.

"Ini merupakan momentum penting sekaligus penegasan dari komitmen sebagai Bupati dan Wabup HST untuk bekerjasama dan berupaya dengan sungguh-sungguh mewujudkan masyarakat HST yang Makmur, Unggul, Dinamis," ucapnya.

Kata Aulia, Makmur dalam artian suatu keadaan dimana masyarakat HST dapat merasakan taraf hidup yang layak dan manusiawi yang dapat ditilik dari dimensi  material maupun dirasakan melalui dimensi spiritual.

Unggul yaitu terwujudnya sumber daya manusia yang memiliki daya saing dan kemandirian kerja, serta terciptanya infrastruktur daerah yang efektif dan mampu mendorong semangat yang kompetitif.

Sedangkan Dinamis, merupakan wujud suasana kehidupan dimana masyarakat memanfaatkan nilai-nilai positif dalam kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi dengan tetap menjaga norma agama dan budaya luhur sebagai jati diri.

"Dinamis dalam konteks ini adalah merupakan konklusi dari terwujudnya kemakmuran suatu daerah dengan keunggulan sumber daya manusia," ujarnya.

Dipaparkan Aulia, beranjak dari visi pembangunan Kabupaten HST, dan untuk mengarahkan pencapaiannya.

Selanjutnya, dicanangkan misi pembangunan HST, yakni menjadikan HST yang menerapkan kehidupan sosial dengan nilai-nilai spiritual dan kultural.

Mewujudkan pemerintahan yang bersinergitas, responsif, profesional.

Meningkatkan kualitas sumber daya manusia dengan prinsip memanusiakan manusia.

Mengembangkan perekonomian daerah Kabupaten HST dengan prinsip ekonomi kerakyatan dan ekonomi kreatif dalam upaya menciptakan lapangan kerja dan meningkatkan pendapatan masyarakat dengan tetap memperhatikan kelestarian  lingkungan hidup.

Menjadikan Hulu Sungai Tengah sebagai kabupaten yang menerapkan pemerataan pembangunan infrastruktur yang lestari dan tata kelola yang memperkuat daya dukung lingkungan dan sosial.

"Keberlanjutan pembangunan menuju arah yang lebih baik merupakan suatu harapan yang akan terus kita gelorakan dan perjuangkan, untuk meraih apa yang sudah dititipkan masyarakat kepada kami, dengan satu tujuan menuju perubahan Kabupaten Hulu Sungai Tengah yang lebih baik," terangnya.

Tambah Aulia, tentu kita harus berupaya maksimal untuk mewujudkan pembangunan disemua sektor dalam rangka mengatasi ketertinggalan daerah, khususnya pada saat ini kabupaten kita sedang dalam kondisi berbenah pasca terjadinya bencana banjir pada Januari lalu dan ditengah pandemi covid-19 yang hingga saat ini masih belum berakhir.

"Karena itu, beberapa langkah-langkah prioritas dan strategis akan dilaksanakan dalam rangka menyikapi kondisi tersebut," katanya.

Ditegaskan Aulia, dalam rangka mewujudkan masyarakat Hulu Sungai Tengah yang muda (Makmur, Unggul dan Dinamis). Tentu sangat diharapkan keterlibatan semua pihak untuk berperan aktif, baik secara individu,  kelompok maupun kelembagaan.

"Dengan dukungan dan kerjasama seluruh elemen baik legislatif, yudikatif, dan eksekutif, Insya Allah tujuan kita bersama dalam membangun banua dapat terlaksana," tutupnya. (hen/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes