BREAKING NEWS

Sabtu, 30 Oktober 2021

Rutan Barabai Ikuti Upacara Peringatan HDKD Tahun 2021 Secara Virtual

BARABAI- Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Barabai mengikuti Upacara Bendera Peringatan Hari Dharma Karyadhika Tahun 2021 secara Virtual, Sabtu (30/10/2021). 

Kegiatan tersebut diikuti oleh Kepala Rutan dan seluruh Pejabat Struktural serta Pegawai Rutan Kelas IIB Barabai.

Bertindak selaku Inspektur Upacara adalah Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia, Yasonna H. Laoly. 

Dalam amanatnya, Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia, Yasonna H. Laoly menetapkan 19 Agustus 1945 sebagai Hari Lahir Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia. 

Menurut Menkumham, penetapan ini berdasarkan kajian, penelusuran sejarah, dan pengumpulan bukti-bukti autentik, serta wawancara beberapa pakar hukum yang dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. 

Ke depan, Hari Dharma Karya Dhika akan diperingati pada tanggal 19 Agustus setiap tahunnya. Keputusan ini sekaligus mencabut Keputusan Menteri Kehakiman tahun 1985.

Usai upacara bendera, dilanjutkan dengan Anugerah dan Syukuran HDKD tahun 2021. Wakil Menteri Hukum dan HAM  menyerahkan secara langsung Anugerah dan Pemenang Lomba HDKD.

Selanjutnya dilakukan launching E-Book Penelitian Hukum dan HAM serta Pemotongan Kue dan Tumpeng yang dilaksanakan serentak. Kegiatan ditutup dengan persembahan hiburan dari Orchestra Tabuhan Nusantara. (hum/jp/hen).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes