BREAKING NEWS

Kamis, 25 Agustus 2022

Danrem 101 Antasari Tutup TMMD Ke-114 Kodim 1022 Tanah Bumbu

BATULICIN - TMMD merupakan program terpadu antara Pemerintah Daerah (Pemda) dan TNI yang mana tujuannya untuk mempercepat pelaksanaan pembangunan daerah dan mempererat kemanunggalan TNI dan masyarakat.

Program TMMD ke-114 Wilayah Kalimantan Selatan digelar di dua tempat. Yaitu Desa Sumber Arum, Kabupaten Tanah Bumbu yang dilaksanakan oleh Kodim 1022 Tanah Bumbu dan Kampung Sungai Gampa, Banjarmasin yang digelar Kodim 1007 Banjarmasin, dan terlaksana sejak tanggal 26 Juli sampai dengan 24 Agustus 2022.

Brigjen TNI Rudi Puruwito, S.E. Komandan Korem 101 Antasari hadir secara langsung pada penutupan TMMD ke-114 di wilayah Kodim 1022 Tanah Bumbu di Halaman Kantor Bupati Tanah Bumbu, Jl. Dharma Praja No.1, Pd. Butun, Kecamatan Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu. Rabu (24/8).

TMMD ke-114 yang dilaksanakan Kodim 1022 Tanah Bumbu, telah menuntaskan sasaran fisik berupa pengerasan jalan utama Desa Sumber Arum, Kecamatan Satui sepanjang 5000 meter dengan lebar 5 meter, pembuatan 2 buah jembatan beton, rehab 1 unit mushola, rehab 2 unit rumah. 

Sedangkan sasaran non fisik yang telah dilaksanakan adalah bakti sosial berupa pelayanan KB kesehatan, pengobatan gratis, sunatan massal, donor darah, dan pasar sembako murah, penyuluhan wawasan kebangsaan, penyuluhan karhutla, penyuluhan pertanian, peternakan, kamtibmas, penyuluhan bahaya narkoba, KB Kesehatan, penyuluhan stunting, dan sosialisasi disiplin protokol kesehatan COVID-19 serta sosialisasi rekrutmen TNI.

Pada waktu bersamaan di tempat lain, juga dilaksanakan penutupan TMMD ke-114 Kodim 1007 Banjarmasin, Kampung Sungai Gampa, Banjarmasin dan upacara digelar di halaman Balai Kota Banjarmasin dipimpin Danlanal Banjarmasin Kolonel Laut (P) Herbiyantoko., M. Tr. Hanla, selaku Inspektur Upacara dan dihadiri Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina serta jajaran Forkopimda Kota Banjarmasin, dan perwakilan masyarakat Kampung Sungai Gampa.

Adapun Sasaran fisik TMMD ke-114 Kodim 1007 Banjarmasin adalah pembukaan jalan sepanjang 745 M, pengerasan jalan betonisasi sepanjang 767 M, termasuk juga pembuatan 5 Unit Jembatan dan pemasangan gorong-gorong 5 Unit, serta sasaran tambahan berupa rehab 3 Unit RTLH dan 1 unit musholla.

Sedangkan sasaran non fisik berupa penyuluhan wawasan kebangsaan, penyuluhan KB, penyuluhan pertanian, penyuluhan Kamtibmas, penyuluhan rekrutmen TNI, penyuluhan bahaya narkoba, penyuluhan stunting balita, posyandu, posbindu PTM, penyuluhan, vaksinasi massal, bazar UMKM, sunatan massal, materi PBB, dan acara lomba HUT RI.

Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina mengucapkan terimakasih dan sukses kepada jajaran Kodim 1007 Banjarmasin dan Korem 101 Antasari, yang mana pelaksanaan TMMD ke-114 di wilayah Kota Banjarmasin berjalan dengan lancar.

"Tentunya ini sangat membantu warga Kota Banjarmasin khususnya warga Banjarmasin Utara, karena memang ruas jalan yang dibangun sangat dibutuhkan masyarakat setempat," ungkap Walikota.

H Ibnu Sina berharap penutupan TMMD ke-114 TA. 2022 ini dapat dijadikan sebagai momentum untuk meningkatkan semangat kebersamaan dan gotong royong.

"Selain itu, juga kemanunggalan antara TNI dan rakyat dalam mengakselerasi program pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat," harapnya.

Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman selaku Penanggung Jawab Operasional TMMD, menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak dan elemen masyarakat yang telah membantu secara moril dan materiil.

"Sehingga kegiatan TMMD ke-114 ini dapat terselenggara dengan aman dan lancar," kata Dudung Abdurachman dalam sambutannya yang dibacakan Danrem 101 Antasari.

Dudung juga memberikan beberapa atensi dan harapan sebagai tindak lanjut dari program TMMD ke-114. Pertama, pelihara terus semangat kebersamaan dan Kemanunggalan antara TNI-Rakyat, jangan mudah terhasut dan terprovokasi; Kedua, pelihara terus semangat gotong royong sebagai warisan budaya bangsa yang sudah terbina dengan baik selama ini.

"Ketiga, pelihara hasil program TMMD, agar manfaatnya dapat dinikmati oleh warga masyarakat dalam kurun waktu yang cukup panjang; Keempat, kepada para Dansatgas TMMD ke-114 lakukan evaluasi secara menyeluruh terhadap pelaksanaan TMMD untuk dijadikan bahan perbaikan pada TMMD mendatang; Kelima, kepada para prajurit yang tergabung dalam Satgas TMMD, dengan selesainya kegiatan ini segera kembali ke induk pasukan masing-masing dan perhatikan faktor keamanan selama dalam perjalanan," jelas Kasad Dudung.

Sementara itu, Danrem 101 Antasari, menyampaikan bahwa hari ini secara serentak dilaksanakan penutupan TMMD.

"Secara resmi telah ditutup TMMD ke-114 di wilayah Kabupaten Tanah Bumbu. Dengan harapan sasaran fisik dan non fisik yang telah dikerjakan dapat mempercepat pembangunan di Kabupaten Tanah Bumbu. Sinergitas antara TNI dengan pemerintah daerah dan seluruh pihak sangat luar biasa dalam bersinergi mendukung suksesnya TMMD ini untuk menyukseskan pembangunan nasional," kata Danrem.

Terkait pelaksanaan TMMD ini, Danrem juga berharap masyarakat dapat memanfaatkannya dengan baik, dan merawatnya dengan baik.

"Saya mengucapkan terimakasih kepada pemerintah daerah serta kita berharap pemerintah daerah senantiasa mensupport program TNI, khususnya yang menyangkut hajat hidup orang banyak, karena sejatinya tugas TNI adalah membantu pemerintah daerah dalam melaksanakan percepatan pembangunan di daerahnya," harap Danrem.

Ditempat yang sama, Bupati Tanah Bumbu, dr. H M. Zairullah Azhar memberikan apresiasi terkait pelaksanaan TMMD. 

"Terimakasih kepada Kodim 1022 Tanah Bumbu dan Korem 101 Antasari atas pelaksanaan TMMD ini. Kami berharap tahun depan bisa dilaksanakan kembali TMMD di wilayah Kabupaten Tanah Bumbu," harap Bupati.

Salah satu warga Desa Sumber Arum, Tanah Bumbu, Tri Mulyanto, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Satgas TMMD ke-114 Kodim 1022 Tanah Bumbu yang telah membangunkan rumah untuknya sekeluarga.

"Rumah kami yang awalnya sudah dalam kondisi rusak, bahkan hampir roboh, sekarang telah menjadi bagus dan layak untuk ditempati, terima kasih Bapak TNI," ucap Tri Mulyanto.

Senada, Mulyadi, Warga Sungai Gampa, Banjarmasin, juga mengucapkan terima kasih kepada Bapak TNI yang telah membuatkan jalan.


"Sehingga masyarakat menjadi lebih sejahtera keluar masuk wilayah ini," ucap Mulyadi.

Senada dengan Mulyadi, Noor Jannah Warga Sungai Gampa, Banjarmasin, menyampaikan semenjak adanya jalan ini, sekarang jadi lebih nyaman kalau pergi keluar.

"Kalau dulu hanya bisa pakai perahu saja, sekarang sudah lebih baik karena nyaman jalannya," ungkap Noor Jannah.

Turut hadir pada acara penutupan TMMD di Kabupaten Tanah Bumbu, Bupati Tanah Bumbu, Forkopimda Kabupaten Tanah Bumbu, para Kepala Dinas Provinsi Kalsel, para Kasi Kasrem 101 Antasari, para Kepala Dinas Kabupaten Tanah Bumbu, pimpinan instansi TNI-Polri, instansi sipil, dan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 101 PD VI Mulawarman. (qi/mah/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes