BREAKING NEWS

Minggu, 22 Januari 2023

Politeknik Kesdam VI Mendapat Kepercayaan Khusus

BANJARMASIN- Politeknik Kesdam VI bekerjasama dengan Pemerintahan Kota Banjarmasin mengadakan sosialisasi peluang kerja ke Jepang. Kegiatan dilaksanakan di Aula Rumkit TK. III dr. R. Soeharsono Banjarmasin, Sabtu (21/1).

Sosialisasi yang difasilitasi Kaikoukai Healthcare Group ini, dihadiri Presiden Direktur Kaikoukai Healthcare Group, Japan, Prof. DR. Yamada Tetsuya beserta rombongan dan Asisten 1 Pemerintahan Kota Banjarmasin, DR. Machli Riyadhi, S.H., M.H., dan sebanyak 120 Mahasiswa Politeknik Kesdam VI Banjarmasin serta Alumni melalui streaming ikut dalam forum tersebut.

Kedatangan tamu dari Jepang ini disambut hangat oleh Direktur Politeknik Kesdam VI Banjarmasin, Tri Mawarni, S.Kep, Ns., M.Kep. 

"Kami patut berbangga karena dari sekian kampus keperawatan hanya Politeknik Kesdam VI Banjarmasin yang mendapat kepercayaan secara khusus untuk mensosialisasikan langsung kepada Mahasiswa tentang peluang kerja ke Jepang,” tutur Tri Mawarni, S.Kep, Ns., M.Kep.

Sementara itu, Machli Riyadhi, Asisten I Pemkot Banjarmasin menerangkan, bahwa setiap tahun Kota Banjarmasin menghasilkan ratusan Perawat dari berbagai institusi dan bahkan jika diakumulasikan terdapat ribuan alumni keperawatan seluruh Indonesia, namun kenyataannya tidak seluruhnya dapat terserap sesuai dengan bidang keahliannya.

"Padahal setiap tahun ada 5.000 perawat yang dibutuhkan di negara Jepang untuk menjadi perawat Lansia di sana,” ujarnya.

"Tingginya kebutuhan perawat di Jepang tersebut dikarenakan kebanyakan Lansia meminta untuk dapat menghabiskan masa tuanya di panti, bahkan mereka rela untuk menunggu daftar antrian untuk dapat masuk ke panti,” jelasnya.

Menurut Mr. Yamada, sebelumnya ada kurang lebih 25 orang yang direkrut untuk bekerja di sana. 

"Harapannya kedepan peluang ini bisa dimanfaatkan oleh adik-adik alumni yang akan datang untuk bisa bekerja di jepang,” ungkapnya.

Selama acara sosialisasi tampak animo mahasiswa bertanya secara langsung tentang teknis peluang kerja di Negara Matahari Terbit tersebut. Tidak menunggu waktu lama, tampak mahasiswa langsung mengambil peluang dengan ikut dalam seleksi yang dibuka.

Selain itu, juga seperti yang diketahui negara yang kita kenal dengan bunga Sakura ini, menjadi nilai lebih dalam institusi politeknik Kesdam 6 Banjarmasin dalam hal kedisiplinan, sehingga mereka tertarik merekrut alumni atau lulusan dari politeknik Kesdam Banjarmasin. 

Sebagai informasi, Politeknik Kesdam VI Banjarmasin membuka Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) tahun 2023/2024 yang dilaksanakan secara offline atau online dengan mengunjungi web pmb.akperkesdam6tpr.ac.id. 

Adapun penerimaan mahasiswa untuk program Studi Diploma III Keperawatan, Sarjana Terapan manajemen Informasi Kesehatan dan Sarjana Terapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) untuk mahasiswa umum atau Tugas Belajar TNI AD. (ksdm/hru/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes