BREAKING NEWS

Minggu, 30 Juli 2023

Berbagai Kegiatan Bakal Meriahkan Hari Jadi Provinsi Kalsel Ke-73, Dishut Bahas Persiapan Acara Bersama Pejabat

BANJARBARU– Dalam rangka menyambut dan memeriahkan Hari Jadi Provinsi Kalsel ke-73, Dinas Kehutanan Provinsi Kalsel akan ikut serta memeriahkannya dengan beberapa rangkaian kegiatan. Salah satu rangkaian kegiatan paling menarik adalah Penanaman Bersama Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor yang akan dilaksanakan dikawasan Bandara Udara Syamsuddin Noor Landasan Ulin pada tanggal 11 Agustus 2023 mendatang. 

Selain itu, juga bertujuan untuk menciptakan lingkungan Bandara Syamsuddin Noor yang asri dan mendukung kegiatan Program Revolusi Hijau Kalsel.

Selain acara penanaman bersama Paman Birin, rencananya Dinas Kehutanan Provinsi Kalsel juga akan memeriahkannya dengan mengikuti lomba antar SKPD. Seperti lomba membuat makanan khas banjar amparan tatakan, lomba menyanyi, dan mengikuti kegiatan Klotok Hias, makan bersama rakyat, dan kegiatan Turun Ke Desa (Turdes) yang diselenggarakan Pemerintah Provinsi Kalsel dalam memperingati Hari Jadi Provinsi Kalsel ke-73. 

Mempersiapkan semua kegiatan tersebut, Kadishut Provinsi Kalsel bersama seluruh pejabat mengadakan rapat koordinasi (Rakor) di Aula Rimbawan 3 Dishut Kalsel untuk membahas semua persiapan kegiatan yang akan dilaksanakan tersebut, Minggu (30/7).

Kadishut Provinsi Kalsel, Hj Fathimatuzzahra yang memimpin langsung rakor tersebut menyampaikan, bahwa Hari Jadi Provinsi Kalsel merupakan hari besar dan momen penting di Kalsel.

"Keikut sertaan kita dalam memeriahkan hari penting di Kalsel ini merupakan salah satu bukti sinergitas. Maka dari itu, penting kita bahas dan persiapkan jauh hari agar berjalan baik," kata Hj Fathimatuzzahra.

Untuk acara penanaman bersama Paman Birin nanti direncanakan akan dipimpin langsung oleh orang nomor satu di Kalimantan Selatan yaitu Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor atau yang akrab disapa 'Paman Birin' bersama Kadishut Provinsi Kalsel, Hj Fathimatuzzahra diikuti instansi vertikal Kementerian LHK, SKPD lingkup Pemprov Kalsel serta Masyarakat dilingkungan Bandara Syamsuddin Noor. Adapun bibit yang akan ditanam nanti direncanakan adalah bibit Bintaro dan Ketapang Kencana.

Selain itu, para pejabat eselon Dishut Kalsel juga telah menyusun daftar nama pegawai yang  menjadi perwakilan Dishut untuk mengikuti rangkaian kegiatan dan lomba - lomba antar SKPD dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Provinsi Kalsel ke-73. (adv/dsht/din/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes