BREAKING NEWS

Sabtu, 09 September 2023

Bupati Nadalsyah Buka Lomba Ketinting Batara Cup 2023

MUARA TEWEH- Pemerintah Kabupaten Barito Utara menggelar Lomba Balap Ketinting Batara Cup 2023 yang merupakan salah satu dari rangkaian acara untuk memeriahkan HUT ke-78 RI, di Water Front City Muara Teweh, Sabtu (9/9).

Lomba yang dibuka secara langsung oleh Bupati Barito Utara, H Nadalsyah itu dijadwalkan akan diselenggarakan selama 2 hari, dari tanggal 9 hingga 10 September 2023. 

Bupati Nadalsyah berharap, agar perlombaan yang digelar ini untuk menjaga kelestarian budaya balap ketinting, menjaga sportivitas, dan kebersamaan dalam menjalin silahturahmi. 

"Kami juga berharap agar para peserta lebih mementingkan keselamatan saat perlombaan," harapnya.

Bupati juga mengharapkan, dengan diselenggarakannya Lomba Balap Ketinting Batara Cup Tahun 2023 ini, tradisi budaya dari orang-orang terdahulu tetap eksis ditengah kemajuan perkembangan zaman.

"Dan menjadi perlombaan festival budaya, serta menjadi destinasi wisata di Kabupaten Barito Utara," tuturnya.

Meski tengah kesibukannya selaku Bupati Barito Utara, Nadalsyah masih menyempatkan diri untuk menjadi salah satu peserta lomba pada kategori kelas bebas SKPD.

Sebelumnya, Ketua Panitia, Mihrab Buana Pati dalam laporannya menyampaikan, bahwa peserta yang mengikuti lomba Balap Ketinting Batara Cup 2023 ini sebanyak 100 orang, terdiri dari peserta daerah lokal hingga peserta dari kabupaten tetangga.

Mihrab juga menyebut, bahwa perlombaan ini memiliki 4 kategori kelas yang akan diperlombakan.

"Adapun 4 kelas kategori lomba balap ketinting ini terdiri dari Kelas Bebas SKPD, Kelas Bebas Lokal, Kelas Bebas Tune Up Piston Maksimal 94 MM, dan Kelas Tambahan (mesin boleh apa saja)," ujarnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wabup Barut, Ketua DPRD Barut, Sekda Barut, Unsur FKPD, Ketua TP-PKK, Ketua GOW, Ketua DWP, Ketua Bhayangkari, Ketua Persit Chandra Kirana Muara Teweh, Staf Ahli Bupati, Asisten Sekda, Kepala Perangkat Daerah Lingkup Pemkab Barut, Ketua Panitia Lomba Balap Ketinting Batara Cup 2023, official team dan peserta, insan pers serta tamu undangan terkait lainnya. (dsk/my/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes