BANJARBARU- Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Selatan, H Supian HK, menyatakan bahwa Apel Gelar Pengamanan menjadi langkah penting dalam memastikan kesiapan menyeluruh seluruh unsur pengamanan menjelang kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto ke Provinsi Kalsel.
Ia berharap, sinergi yang kuat antara TNI, Polri, pemerintah daerah, serta seluruh pemangku kepentingan dapat menjamin seluruh rangkaian kegiatan Presiden RI berjalan aman, tertib, dan lancar, sekaligus mencerminkan kesiapan daerah dalam mendukung agenda strategis nasional.
Pernyataan tersebut disampaikan Supian HK saat menghadiri Apel Gelar Pengamanan dalam rangka persiapan Kunjungan Kerja Presiden RI ke kalsel yang digelar di Halaman Kantor Gubernur Kalsel, Banjarbaru, Minggu (11/1/2026) siang.
Apel gelar pengamanan tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Korem 101/Antasari, Brigjen TNI Ilham Yunus, serta diikuti oleh unsur TNI, Polri, pemerintah daerah, dan instansi terkait lainnya yang terlibat dalam pengamanan kunjungan kerja Presiden RI di Kalimantan Selatan.
Apel gelar pengamanan ini dilaksanakan sebagai bentuk pengecekan akhir terhadap kesiapan personel, sarana dan prasarana, serta pola pengamanan yang akan diterapkan selama kunjungan kerja Presiden RI di Kalsel.
Supian HK menilai, kunjungan kerja Presiden RI ke Kalimantan Selatan merupakan momentum penting bagi daerah untuk menyampaikan berbagai capaian pembangunan sekaligus kebutuhan strategis yang memerlukan dukungan pemerintah pusat.
Oleh karena itu, kesiapan pengamanan dan koordinasi lintas sektor menjadi aspek krusial agar agenda tersebut dapat berlangsung sesuai dengan rencana.
Menurutnya, keberhasilan pelaksanaan kunjungan kerja Presiden tidak hanya diukur dari aspek keamanan, tetapi juga dari dampak positif yang dihasilkan bagi masyarakat.
Ia berharap, kunjungan tersebut dapat memperkuat sinergi pusat dan daerah serta mendorong percepatan pembangunan di berbagai sektor di Kalimantan Selatan.
Apel gelar pengamanan ini sekaligus mencerminkan komitmen bersama seluruh unsur Forkopimda dan instansi terkait dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban selama berlangsungnya agenda kenegaraan di Kalimantan Selatan.
Dengan kesiapan yang matang dan koordinasi yang solid, Supian HK optimistis kunjungan kerja Presiden RI ke Kalsel dapat berjalan dengan sukses dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Banua. (sar/ali/jp).

















