BREAKING NEWS

Jumat, 25 Februari 2022

Tukar Pikiran dan Pengalaman, Komisi C DIY dan Komisi III DPRD Kalsel

BANJARMASIN- DPRD Provinsi Kalsel menerima kunjungan kerja dari Komisi C DPRD Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dalam rangka menggali informasi mengenai pengelolaan kewenangan jalan provinsi yang ada di Kalsel, Kamis (24/2/22).

Kunjungan kerja komisi C tersebut disambut langsung oleh Ketua Komisi III DPRD Provinsi Kalsel, H Sahrujani selaku ketua komisi yang membidangi masalah pembangunan dan infrastruktur.

"Komisi C DPRD DIY mempertanyakan masalah infrastruktur jalan dan pengelolaan lalu-lintas yang ada di Kalsel. Karena dalam hal ini mereka sedang menggodok sebuah perda inisiatif tentang angkutan jalan,” ujar H Sahrujani.

Sementara itu, Ketua Komisi C DPRD DIY Arif Setiadi, S.IP., selaku pimpinan kunker mengatakan, komisinya ditemani oleh mitra kerjanya yakni dari Dinas PUP-ESDM untuk menggali informasi memperdalam perda yang sudah ada di Kalsel.

"Alhamdulillah hari ini kami bertukar wawasan, bertukar pengalaman yang saya kira sangat bagus sekali di sini dalam diskusi antara DPRD Kalsel dengan DPRD DI Yogyakarta. Untuk jalan pertambangan secara khusus kami belajar ke Kalsel, karena di Kalsel sendiri sudah memiliki perdanya," ujarnya. (mi/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes