BREAKING NEWS

Jumat, 30 September 2022

Lutfi Syaifuddin Berikan Motivasi Mengabdi Untuk Banua Pada Dialog PMKS Kota Surabaya

SURABAYA- Siapa yang tidak kenal dengan 'Bang Lutfi' Ketua Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kalimantan Selatan yang sangat erat dengan milenial sekarang. MLS E Sport dirinya yang membina dan Mimbar Pemuda dirinya pula yang dirikan.

Saat kunjungan kerja ke Kota Surabaya, Bang Lutfi menyempatkan mengadakan silaturahmi sekaligus diskusi terbuka bersama mahasiswa yang tergabung dalam Persatuan Mahasiswa Kalimantan Selatan (PMKS) Kota Surabaya, Kamis (29/9). 

Kesempatan tersebut digunakan sebaik mungkin bagi mahasiswa yang berasal dari berbagi kabupaten dan kota di Kalsel ini untuk berdialog dan menyampaikan aspirasi secara langsung terkait kegiatan mahasiswa asal Kalsel di Kota Surabaya hingga rencana mereka pasca memperoleh kelulusan sebagai sarjana.

Diskusipun berlangsung santai namun tetap terarah, Lutfi mewakili Komisi IV mengharapkan, para mahasiwa yang tergabung dalam PMKS di berbagai kota di Indonesia agar memiliki semangat untuk kembali mengabdi di Bumi Lambung Mangkurat setelah menyelesaikan studi di perantauan.

"Kami dari komisi IV DPRD Kalsel, yang membidangi Pendidikan dan Ketenagakerjaan, meminta seluruh PMKS yang ada di Indonesia untuk dapat menyajikan daftar kelulusan sarjananya setiap tahun kepada Pemerintah Provinsi Kalsel, dalam hal ini Disnakertrans,” ujar sekretaris fraksi Gerindra ini.

Dalam diskusi Bang Lutfi menyebutkan, Provinsi Kalsel memiliki Sumber Daya Alam (SDA) yang berlimpah, oleh karena itu dibutuhkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas untuk mengelola SDA tersebut. 

Ia berharap putra putri asli banua yang tersebar di seluruh Indonesia ini dapat memanfaatkan dengan baik waktu selama kuliah.

"Bersungguh-sungguhlah dalam belajar untuk menguasai ilmu pengetahuan, membekali diri dengan penguasaan teknologi, serta semangat berinovasi agar menjadi SDM yang mampu berkontribusi demi kemajuan dan kesejahteraan Kalsel nantinya," jelas Lutfi.

Selain diharapkan dapat memenuhi kebutuhan pegawai di lingkungan kerja Pemprov, kata Lutfi, para lulusan ini juga dapat diikutsertakan dalam kegiatan bursa tenaga kerja yang diadakan Disnakertrans setiap tahun. 

"Jadi event tersebut bukan hanya ditujukan bagi para pencari kerja saja, tetapi juga kesempatan bagi instansi pemerintah maupun swasta untuk mendapatkan tenaga kerja atau lulusan sarjana sesuai dengan kebutuhannya melalui daftar kelulusan yang disajikan oleh PMKS dari seluruh Indonesia ini," tutupnya. (hms/mi/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes